Tes Psikologi: Pilih Burung Hantu Favoritmu, Akan Terungkap Apakah Kamu Si Kepedean, Kepo, atau Si Intelek?

- 8 April 2022, 12:00 WIB
Tes Psikologi: Pilih Burung Hantu Favoritmu, Akan Terungkap Apakah Kamu Si Kepedean, Kepo, atau Si Intelek?
Tes Psikologi: Pilih Burung Hantu Favoritmu, Akan Terungkap Apakah Kamu Si Kepedean, Kepo, atau Si Intelek? /Namastest


PANGANDARAN TALK - Untuk menemukan ciri terbaik karakter diri kamu, ikuti tes psikologi ini yang terbilang ringan dan menyenangkan.

Gak perlu terlalu jauh memikirkannya, kamu cukup hanya memilih salah satu burung hantu yang paling disukai.

Jika sudah dapat burung hantu pilihan, simak uraian makna dari burung hantu favoritmu.

Bagaimana, sudah dapat burung hanntunya? Yuk kita cari tahu karaktermu.

Baca Juga: Tes Psikologi: Manakah yang Jadi Pedoman Hidup Anda, Pikiran atau Indera Keenam? Tentukan Melalui Gambar Ini

Burung Hantu 1

Kamu orangnya sangat terbuka, ramah, dan 'kepo' banyak nanya karena serba ingin tahu. Kamu tak mau diam, selalu berusaha mempelajari sesuatu yang baru dan menarik.

Tapi kamu punya kelemahan juga nih.... Kelemahan utama kamu adalah, terkadang kelewat jauh ingin masuk ke dalam kehidupan orang lain.

Sebetulnya boleh-boleh saja kalau mau masuk ke kehidupan orang lain, tapi dibatasi aja karena ada batas privasi yang harus kita hormati.

Burung Hantu 2

Kalau boleh dibilang, kamu orangnya agak naif karena masih ada sifat 'inner child' atau sifat kekanak-kanakannya.  

Baca Juga: Tes IQ: Bayi Manakah yang Kelihatannya Anak 'Sultan'? Teka-teki yang Bisa Mengasah Kepekaan Sosial Anda

Kamu enjoy betul di dunia sekitarmu yang menyenangkan, tetapi sulit bagi kamu untuk hidup di dunia yang penuh dengan kejahatan dan ketidakadilan.

Terkadang sulit untuk menuntut hak kamu sendiri, tetapi jangan khawatir, semuanya akan berubah menjadi lebih baik.

Burung Hantu 3

Kamu terlalu berhati-hati dan takut melakukan kesalahan. Kamu harus menggali dan mencari tahu apa yang menjadi ketakutan terdalamnya. Karena sesungguhnya ketakutan itu hanya ilusi kamu aja.

Baca Juga: TES PSIKOLOGI: Hal Inilah yang Sebetulnya Dibutuhkan Pasanganmu. Cari Tahu Melalui Tes Gambar Ini

Untuk mengtasi ketakutan, lakukan sedikit terapi ringan, ambil napas dalam-dalam, tanamkan keyakinan dan mulailah jadi lebih berani.

Burung Hantu 4

Kamu orangnya pedean, pede banget malah. Kapanpun selalu siap dengan tantangan baru.

Tetapi selalu ada aja hambantannya terutama ketika sudah selangkah lagi mencapai kesuksesan.

Bisa jadi Itu adalah kenaifanmu. Treatmentnya mudah kok...ubah mindset, tanamkan keyakinan karena kini memang sudah waktunya kamu untuk bersikap lebih dewasa.
 
Burung Hantu 5

Duh...kamu kok gampang pesimis begitu sih, sampai-sampai tak bisa berbuat apa-apa. Boleh dibilang agak sulit mengubah pola pikir kamu. Padahal mereka oke-oke aja bersahabat sama kamu.

Baca Juga: TES PSIKOLOGI: Gunung Mana yang Ingin Anda Jelajahi? Dia akan Mengungkapkan Karakter Kepribadian Anda

Cobalah untuk lebih ramah dan membuka hati. Semua orang pasti akan menghargai perubahan kamu, percayalah!

Burung Hantu 6

Wow...kamu sangat intelek, tetapi terkadang sedikit egois. Malah kamu suka memandang rendah orang lain.

Gak usah ditanya lagi, itu adalah sikap gak baik sama sekali. Kalau egoisme kamu terus dipiara, percayalah kamu tidak akan pernah punya sahabat dengan orang-orang baik.***

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Namastest


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x