Cek Fakta: Subsidi Kuota Gratis 50 GB Sampai 31 Januari 2021, Simak Faktanya

- 17 Januari 2021, 15:55 WIB
HOAX Subsidi kuota gratis 50 gb sampai 31 Januari 2021
HOAX Subsidi kuota gratis 50 gb sampai 31 Januari 2021 /Kominfo

https://kuotapandemi.com?v=50gb

Harap aktifkan nomor HP anda karena setelah mendaftar pada link diatas, kuota internet akan disubsidikan setelah 30 menit!”

Baca Juga: Antisipasi Penjarahan, Bantuan Logistik Gempa Sulbar Dikawal Polisi

Lantas, benarkah dengan mengklik tautan tersebut langsung mendapatkan kuota 50 GB secara gratis?

Berdasarkan hasil penelusuran PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Kominfo, subsidi kuota gratis dengan mengklik tautan tersebut tidak berdasar. Faktanya, tidak ada informasi resmi dan valid mengenai hal itu.

Informasi dalam pesan tersebut adalah tidak benar dan bukan berasal dari sumber yang  kredibel.

Baca Juga: Kesal dengan Billy Syahputra, Amanda Manopo: Dia Selalu Dingertiin Tanpa Mengerti Orang Lain

Saat ini pemberian kuota gratis dari Pemerintah adalah berupa kerja sama dengan operator telekomunikasi, dengan memberikan layanan internet gratis melalui platform dunia pendidikan, dan bukan seperti narasi pada pesan berantai tersebut.

Dihimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menerima pesan berantai seperti ini, dikarenakan cara tersebut bisa jadi merupakan tindak kejahatan berbasis Internet seperti phising.***

 

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x