Dituding 'Hilangkan' Uang Rp5 Miliar Milik Rizky Febian, Teddy Kesal: Nanti Saya Kupas Tuntas

18 Maret 2021, 08:00 WIB
Teddy kesal dituding hilangkan uang Rp5 miliar milik Rizky Febian.* /Kolase pikiran-rakyat.com/Mochammad Iqbal Maulud dan instagram.com/@rizkyfbian

PR PANGANDARAN - Polemik harta warisan Lina Jubaedah yang melibatkan anak-anak Sule dan Teddy Pardiyana kembali memanas soal uang Rp5 miliar.

Uang Rp5 miliar yang diyakini milik Rizky Febian itu kini belum diketahui jelas keberadaannya usai dikelola Lina Jubaedah dalam sejumlah aset.

Kesal dituding hilangkan uang Rp5 miliar milik Rizky Febian, Teddy Pardiyana berjanji akan mengupas tuntas keberadaan uang atau aset tersebut.

Baca Juga: Desak Teddy Kembalikan Uang Rp5 Miliar, Kuasa Hukum: Itu Milik Rizky Febian, Bukan Warisan

Dalam sebuah kesempatan berbeda, Teddy Pardiyana akhirnya buka suara menyoal kesaksian Rizky Febian yang sempat menitipkan uang Rp5 Miliar pada mendiang Lina Jubaedah.

Teddy membenarkan kesaksian Rizky Febian tersebut dan diingatnya hal itu berlangsung pada tahun 2015 silam.

"Iky itu katanya nitipin sekitar berapa miliar ke ibunya, itu kan tahun 2015," kata Teddy Pardiyana, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari tayangan YouTube pada Selasa, 16 Maret 2021.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Seluruh Tim Indonesia Dipaksa Mundur All England 2021, Keadilan BWF Dipertanyakan

Namun, Teddy mengungkapkan fakta baru kalau ternyata sejak tahun 2015 itu, mendiang Lina Jubaedah disebutnya memiliki piutang berkisar milyaran rupiah pad karyawan-karyawannya.

"Yang saya lihat dari tahun 2015 itu perjalanan piutang ke almarhum sekitar berapa miliar karyawan-karyawannya Bunda Lina juga," sambungnya.

Usai meminta tambahan waktu untuk mengembalikan aset milik Rizky Febian, Teddy mengaku tidak akan ingkar dan bakal menepati janjinya.

Baca Juga: Mbak You Desak Ririe Fairus Batalkan Perceraian dengan Ayus Sabyan, Sebut Jadi Istri Legowo

Sekilas Teddy sempat menyebutkan jenis-jenis aset itu dan berjanji bakal menguraikan uang Rp5 Miliar yang sudah berbentuk sejumlah aset tersebut.

Wawancara saat itu kemudian ditutup oleh Teddy yang berharap kalau permasalahannya dengan Rizky Febian bisa segera diselesaikan secara kekeluargaan.

"Nanti saya bisa cocokan kalau uang Iky itu sama ibunya dipakai ke sini, dipakai tanah yang di Banjaran ada yang di ini. Nanti saya bisa kupas tuntas, mudah-mudahan berakhir dengan kekeluargaan," ujar Teddy Pardiayana.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Kamis, 18 Maret 2021: Indosiar, Trans TV, dan Trans 7, LIDA 2021 Masuki Babak Baru

Sebelumnya, pihak Rizky Febian mendesak supaya Teddy segera mengembalikan aset yang dikelola oleh mendiang Lina Jubaedah dalam waktu 14 hari.

Desakan itu bukan tanpa alasan. Sebab, pihak yang yakin kalau uang Rp5 miliar itu bukanlah harta warisan Lina Jubaedah, melainkan hasil jerih payah Rizky Febian selama menjadi penyanyi.

"Jadi Rizky Febian punya uang Rp5 miliar, yang pada saat almarhumah hidup, dikelola oleh almarhumah. Jadi ada yang dibelikan aset," kata Feri Hudaya, kuasa hukum Rizky Febian.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Kamis, 18 Maret 2021: SCTV, MNC TV, NET TV, dan RCTI, Ada Ikatan Cinta dan Tonight Show

Bila tak kunjung dikembalikan segera, pihak Rizky Febian mengaku telah mempersiapkan langkah-langkah hukum demi segera bisa menuntaskan polemik harta warisan itu.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler