Viral Pembeli Todongkan Pistol ke Arah Kurir, Ternyata Gegara Hal Sepele hingga Berakibat Trauma

4 Mei 2021, 10:15 WIB
kurir ditodong pistol di tenjolaya bogor /Instagram @warungjurnalis/tangkap layar

PR PANGANDARAN - Kali ini jagat dunia maya dihebohkan dengan video viral di mana seorang pembeli todongkan pistol ke arah kurir.

Dalam video viral tersebut diperlihatkan jika pembeli tersebut merasa tak terima dengan kondisi paket yang diantar kurir.

Setelah ditelusuri, ternyata kisruh pembeli todongkan pistol ke arah kurir ini berawal dari hal sepele.

Baca Juga: Arya Saloka Larang Fans Ikuti Gaya Rambut Terbarunya: Style Acak Adut Ini

Awalnya pembeli merasa tak senang, sebab isi paket yang dipesannya sudah dibuka terlebih dahulu oleh kurir.

Tak terima paket tersebut sudah dibongkar, pembeli enggan membayar barang pesanannya tersebut kepada kurir.

"Lagi, buyer tolak barang COD setelah di bongkar. Kurir protes, buyer malah nodong pistol," kutip akun Twitter @txtdarionlshop.

Baca Juga: Putus Asa Usai Naik Turun 26 Kali, Kopilot Terakhir Teriak Allahuakbar dalam Rekaman Black Box Lion JT-610

Dari penulusuran PikiranRakyat-Pangandaran.com, akibat kejadian tersebut, sang kurir mengaku trauma dan sempat menangis.

Adalah Yoga, nama kurir yang bersangkutan tersebut yang mengaku terancam atas kejadian yang menimpanya.

Adapun barang yang diantar Yoga kepada pembeli tersebut diketahui berupa sepasang sandal pria berwarna coklat.

Baca Juga: Kirim Sate Sianida hingga Tewaskan Bocah, Nyai Ratu Kidul Terawang Pelaku Dapat Bisikan Setan

Yoga menyatakan bahwa paket yang dia antar sebelumnya belum pernah ia bongkar.

Namun, saat diterima oleh pembeli ternyata isinya sudah keluar alias terpisah dari kotak pengemasan.

“Terpisah pak, cek saja,” kata Yoga kepada pembeli.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru Mei 2021: PT. Astra Digital Buka Kesempatan untuk Lulusan S1

Menindak lanjuti kisruh tersebut, menurut kabar yang beredar Yoga sudah melaporkan kejadian ini kepada pihak yang berwenang, yakni Polsek Ciampea.

Adapun lokasi kejadian tersebut diyakini terjadi di Tenjolaya sekitar Bogor, tepatnya pada pukul 11.00 WIB pada Minggu, 2 Mei 2021.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Twitter PR Indramayu

Tags

Terkini

Terpopuler