Akibat Rezky Aditya Tak Tanggung Jawab, Psikis W Kini Disebut Trauma: Guncangan Sosialnya Sangat Mendalam

30 Juni 2021, 17:27 WIB
Akibat Rezky Aditya tak tanggung jawab, kini psikis W disebut trauma, bahkan kena guncangan sosial mendalam. /Kolase foto: Twitter.com/@Wennypc13 dan Instagram.com/@thereal_rezkyadhitya

PR PANGANDARAN - Baru-baru ini, kuasa hukum wanita berinisial W yang meminta tanggung jawab Rezky Aditya.

Lebih lanjut, wanita Inisial W akhirnya menggugat Rezky Aditya soal pengakuan anak setelah delapan tahun menghilang.

Ia mengungkap bahwa Rezky Aditya tak tanggung jawab dan tak mengakui bahwa ia memiliki anak selain dari Citra Kirana.

Anak tersebut pun diceritakan sudah memasuki umur sekolah, dan selalu menanyakan siapa ayah kandungnya.

Baca Juga: WhatsApp Rilis Chatbot Pasar JuWAra, Permudah Belanja di Pasar Tradisional

M. Anwar Sadat selaku kuasa hukum wanita inisial W mengungkap kondisi psikis W kini sedang terguncang.

Kuasa hukum menyebut bahwa menjadi single parent bukanlah hal yang mudah karena banyak tekanan dari sang anak.

Selain itu, kini netizen pun menghujatnya karena dianggap pansos hingga disebut merusak hubungan Rezky aditya dan Citra Kirana yang harmonis.

Meski wanita inisial W disebut sangat mandiri, W tetap mengalami guncangan psikis karena hal ini.

"Ini jadi selama 8 tahun, kan latar belakang beliau kan perempuan yang sangat berdikari, jadi ada persoalan ini sehingga masih mengalami guncangan psikis," ujarnya sebagiamana PikiranRakyat-Pangandaran.com kutip dari YouTube Hitz Infotainment pada Rabu, 30 Juni 2021.

Baca Juga: Dikabarkan Putus dengan Harris Vriza, Ria Ricis Mengaku Hubungannya Hanya...

Ia pun menyebut hal ini disebabkan karena wanita inisial W merupakan orang tua tunggal tanpa ada pengakuan dari Rezky Aditya.

"Apalagi seorang orang tua, single parent, wanita tanpa pertanggungjawaban dari si Rezky Aditya," ujarnya.

Kuasa hukum pun ditanya apakah W truma dengan konsisi yang menyudutkannya ini.

Baca Juga: Studi Baru: Vaksin Sinovac untuk Anak-anak Terbukti Hasilkan Antibodi, Ini Penjelasannya

Ia mengatakan bahwa penggugat pun mengalami guncangan sosial yang sangat mendalam.

"Trauma? Tentu, tentu. Sebagai wanita single parent 8 tahun, anaknya perempuan juga. Guncangan sosialnya sangat mendalam, saya rasa," ujarnya.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube Hitz Infotaiment

Tags

Terkini

Terpopuler