10 Rekomendasi Film Bioskop yang Tayang Bulan Juni 2022, Nomor 4 Paling Ditunggu

4 Juni 2022, 15:21 WIB
10 Rekomendasi Film Bioskop Yang Tayang Bulan Juli 2022, Nomor 4 Paling Ditunggu /Tangkapan layar Youtube Skydance

PANGANDARAN TALK - Untuk anda penikmat film bioskop, pada bulan Juni 2022 ini terdapat beberapa film yang dapat anda saksikan bersama teman dan keluarga.

Sejak Indonesia dilanda pandemi Covid-19, industri hiburan khususnya perfilman dunia mengalami dampak yang cukup signifikan karena tidak ada mall dan bioskop untuk beroperasi.

Untuk memenuhi kebutuhan hiburan, masyarakat memilih untuk menonton film melalui platform resmi seperti Netflix, we tv, Disney+ Hotstar dan lain-lain.

Namun kini secara perlahan, dengan berkurangnya jumlah penderita Covid 19 di Indonesia, beberapa fasilitas hiburan dan bioskop mulai dibuka.

Baca Juga: Sinopsis Film Ada Hantu Di Sekolah ANTV: Teror Siswa Hingga Tewas, Ini yang Tasya lakukan

Oleh karena itu para pelaku industri berlomba-lomba untuk kembali menampilkan karya terbaiknya guna meningkatkan jumlah penonton.

Oleh karena itu, kami rekomendasikan 10 film bioskop yang sedang tayang dibulan Juni 2022 yang sayang untuk dilewatkan.

Berikut 10Daftar Film Bioskop yang Tayang Juni 2022:

1. Top Gun Maverick
Film Top Gun: Maverick merupakan film drama aksi Amerika yang disutradarai oleh Joseph Kosinski dan dibintangi oleh Tom Cruise, Miles Teller, Jennifer Connelly, Jon Hamm, Glen Powell, Lewis Pullman, dan Ed Harris, dengan Cruise dan Val Kilmer.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Kenali 6 Gejala Narsisis. Apakah Hobi Berselfie Termasuk? Simak Penjelasannya di Artikel Ini

2. The Doll 3
Film ini menceritakan kisah hidup seorang gadis bernama Tara pasca tragedi kecelakaan yang membuat kedua orang tua Tara meninggal, kini Tara hanya memiliki adik laki-laki bernama Gian sebagai anggota keluarganya.

Namun, kecelakaan tersebut membuat Gian trauma, hingga Gian memilih untuk hidup hidup.
Disutradarai oleh Rocky Soraya, film ini rilis pada 26 Mei 2022

3. KKN di Desa Penari (Uncut)
KKN Di Desa Penari diadaptasi dari salah satu cerita horor yang telah viral di tahun 2019 melalui Twitter, menurut sang penulis, cerita ini diambil dari sebuah kisah nyata sekelompok mahasiswa yang tengah melakukan program KKN (Kuliah Kerja Nyata ) di Desa Penari.

Baca Juga: Viral di TikTok, Lagu 'Terpikat Senyummu' dari Idgitaf. Berikut Lirik Lengkapnya

4. Doctor Strange In the Multiverse of Madness
Perjalanan ke tempat yang tidak diketahui bersama Doctor Strange, dengan bantuan sekutu baik lama maupun baru, melintasi realitas alternatif Multiverse yang mencengangkan dan berbahaya untuk menghadapi musuh baru yang misterius.

5. Rumah Kuntilanak
Melani, wanita berumur 26 tahun sedang hamil dua bulan, ia mendatangi daerah perkebunan karet mencari suaminya. Suaminya menyebut tempat itu sebelum meninggalkan Melani.

Suaminya hanya mengizinkan beberapa hari untuk menemui seseorang yang akan memberikan dia pekerjaan.

Baca Juga: Lirik lagu Ojo Dibandingke yang Lagi Viral di TikTok, Vokal Denny Caknan ft Abah Lala

6. Ngeri-Ngeri Sedap
Film asal Indonesia yang berjudul Ngeri Ngeri Sedap ini tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 2 Juni 2022.

Film ini mengusung genre drama Komedi yang berlatar Suku Batak. Film ini dibintangi oleh Arswendy Beningswara Nasution, Tika Panggabean, Boris Bokir Manullang, Gita Bhebhita Butar-butar, Lolox, dan Indra Jegel.

7.
Unit Penangkapan Serangan Besar Polisi Geumcheon diberi misi untuk memulangkan buronan yang dikirim ke Vietnam.

Polisi garang Ma Seok-do (Don LEE) dan Kapten Jeon Il-man (CHOI Guy-hwa) secara sadar menyadari bahwa ada yang salah dengan kesediaan tersangka untuk menyerahkan diri.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Kamu Suka Nyinyir Sama Orang? Itu Pasti Gejala Sosiopat! Simak Ciri Lengkapnya di Artikel Ini

8. Srimulat: Hil Yang Mustahal Babak Pertama
lawak Srimulat yang populer di Jawa, permainan yang bermain lebih karena muncul pemain kendang.

Tepat pada saat itu, sebuah telegram dari Ibukota datang, mengundang Srimulat tampil di TV Nasional.

9. Doraemon The Movie: Nobita's Little Star Wars' 2021
saat liburan musim panas, alien kecil seukuran telapak tangan bernama Papi muncul dari roket kecil yang diambil Nobita.

Dia adalah president Pirika, sebuah planet kecil di luar angkasa, Ia datang ke Bumi untuk menyerang diri dari para pemberontak.

Baca Juga: Tes Psikologi: Tebak Pipa Mana yang Tidak Tersumbat, Buktikan Kalau Anda Cerdas

10. Gara-gara Warisan
Tiga bersaudara yang tidak pernah akur terpaksa bersaing memperebutkan warisan berupa sebuah rumah tamu milik Dahlan, ayah mereka.

Adam, anak sulung yang menyalahkan sikap keras ayahnya untuk kegagalan-kegagalan hidupnya. Laras, anak tengah yang berjiwa mandiri dan idealis.

Dan Dicky, anak bungsu ayahnya yang dimanja sejak kecil dan tumbuh sebagai pemuda yang bengal.

Demikian kami sampaikan 10 rekomendasi film bioskop yang sedang tayang dibulan Juni 2022.***

Editor: Fikri Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler