Bocoran Album BTS Kejutan 2020, Curhat Jimin dan V dapat Posisi Khusus: Sejujurnya, Saya tak Yakin

24 Agustus 2020, 09:54 WIB
Jimin //*Allkpop/

PR PANGANDARAN - Getaran semangat dalam lagu Dynamite yang berusaha disampaikan BTS di tengah peliknya kondisi ketidakpastian karena Covid-19 membuat para ARMY kagum tak ada habisnya.

Kekaguman itu ditunjukan para ARMY dengan menghimpun ratusan juta penggemar untuk menonton MV Dynamite dan menggeser rekor yang dicapai BLACKPINK dalam MV How You Like That'.

Rekor penoton terbanyak dalam waktu penayangan yang singkat berhasil diraih BTS dalam MV Dynamite. Hingga kini setidaknya 170 juta kali MV Dynamite telah ditonton para penggemar di Indonesia.

Baca Juga: Disebut Mirip Bintang Film Porno Korea, Bunga Zainal Marah: Otak sama Mulut Lu Kotor!

Alhasil MV Dynamite dalam deretan video YouTube Indoneia menempati posisi pertama, disusul Official Treaser Dynamite di urutan ke-3 pada Senin, 24 Agustus 2020 pukul 09.37.

Kekuatan ARMY mampu membawa sang idola ke puncak popularitas dunia. Oleh karena itu, seakan tak ingin membuat para ARMY kecewa member BTS berencana mengeluarkan album terbaru di tahun 2020.

Hal itu diungkap oleh mereka dalam konferensi pers lagu terbaru BTS "Dynamite" yang digelar pada Jumat 21 Agustus 2020 lalu.

Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Terkulai Lemas, Wirda Mansur Ungkap Penyakit Sejak 2014 Lalu: Penyumbatan Darah

 Jimin, menceritakan soal kontribusi para anggota BTS dalam album ini. "Para anggota lebih terlibat dibandingkan dalam proyek yang terdahulu," tuturnya, seperti diwartakan Yonhap News.

V BTS menambahkan bahwa warna dari grupnya akan lebih terlihat dalam album ini, dilaporkan Soompi. Jimin dan V BTS juga memegang posisi khusus dalam persiapan album ini.

"Saya menjadi project manager dalam album ini. V bertanggung jawab atas aspek visual," tutur Jimin.

Baca Juga: Kabar Diktator Brutal Kim Jon-un Koma Lalu Mati, Warga Korut Justru Siap Bunuh Diri Massal, Kenapa?

Ungkap Jimin, pada album terdahulu para anggota BTS juga ikut terlibat langsung sejak tahap persiapan. Namun dalam album ini, untuk pertama kalinya para anggota BTS mendapat tugas dan tanggung jawab khusus.

"Sejujurnya, saya tidak yakin apa telah bekerja dengan baik. Saya bekerja dengan penuh harapan sebagai project manager, dan anggota yang lain membuat hasil yang bagus, jadi mohon nantikan," tutur Jimin menambahkan.

Sementara itu, dalam pengerjaan album ini, para anggota BTS awalnya tak berencana merilis lagu "Dynamite" secara terpisah. 

Baca Juga: Tangkal Virus Corona dengan Berbagai Macam Jamu khas Indonesia

Namun akhirnya grup di bawah Big Hit Entertainment ini memutuskan merilisnya demi membangkitkan semangat penggemar di tengah masa sulit seperti sekarang.

"Ini adalah lagu yang nyaman, membuat orang yang mendengarkan merasa senang. Semua anggota merasakan hal yang sama. Ketimbang merilis dalam album, kami mengeluarkannya sekarang karena kami ingin menikmatinya bersama semua orang saat ini juga," kata J-Hope.***

 

 

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber. K-Pop Yonhap News Agency

Tags

Terkini

Terpopuler