Selamat! BLACKPINK Ditunjuk Jadi Duta Global 'Konferensi Perubahan Iklim PBB UK 2021'

- 26 Februari 2021, 09:36 WIB
BLACKPINK ditunjuk jadi duta resmi untuk 'United Nations Climate Change Conference UK 2021'.*
BLACKPINK ditunjuk jadi duta resmi untuk 'United Nations Climate Change Conference UK 2021'.* /Allkpop

PR PANGANDARAN - Pada 25 Februari 2021, girl grup Korea Selatan BLACKPINK bertemu dengan duta besar Inggris untuk Republik Korea, Simon Smith.

Dalam kesempatan itu BLACKPINK yang terdiri dari Jennie, Rose, Jisoo, dan Lisa ini dilantik secara resmi sebagai duta gobal 'Konferensi Perubahan Iklim PBB UK 2021'.

Baca Juga: Link Live Streaming Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran Jumat, 26 Februari 2021

Tahun lalu, BLACKPINK menarik perhatian dengan video kampanye mereka dalam 'Aksi Iklim di Area Anda #COP26'

Kampanye yang dilakukan BLACKPINK itu telah meningkatkan kesadaran terhadap perubahan iklim serta konferensi mendatang yang diselenggerakan oleh Inggris.

Baca Juga: Nekat DM Elsa Ikatan Cinta Sampaikan Kebencian Ibu Mertua, Fiersa Besar: Ya Allah Kirain…

Mulai sekarang, BLACKPINK akan mempromosikan secara aktif sebagai duta COP26 menjelang konferensi penuh akhir tahun ini mulai 1-12 November 2021.

Sementara itu, member BLACKPINK, Rose dan Lisa saat ini sedang bersiap untuk debut solo mereka.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: K-Pop


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x