Bagikan Isi Surat Pelaku EO untuk Jokowi, dr. Tirta: Kantong Kering, Kita Butuh Makan!

- 3 Maret 2021, 16:09 WIB
Dokter kondang Tirta Mandira Hudhi.
Dokter kondang Tirta Mandira Hudhi. //Instagram/@dr.tirta

"Surat usulan, saran dari temen-temen pelaku EO, dan pelaku ekraf untuk pak @jokowi, Ada pak @dinohamid dkk. Semoga @kemenparekraf.ri @kemenkes_ri dan pakde @jokowi mengetahui hal ini," kata dr.Tirta tulis dalam caption-nya.

Baca Juga: Ririe Fairus Kaget Keluarga Nissa Sabyan Bantah Perselingkuhan dengan Ayus: Ada Allah Maha Melihat!

Menurutnya, pelaku EO juga menjadi salah satu pahlawan dalam mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 di Indonesia. Ia mengatakan jika para pelaku EO rela mengalami kerugian puluhan miliar demi antisipasi virus Covid-19.

"Banyak pahlawan di luar sana selama pandemi, salah satunya pelaku EO, yang batalin semua eventnya, rugi puluhan M demi membantu penanganan pandemi di Indonesia," katanya.

Lebih lanjut, dr. Tirta pun mengatakan jika dirinya telah membatalkan 17 event-nya. Ia juga mengatakan bahwa dirinya mengalami kerugian demi penanganan pandemi Covid-19 di tanah air.

Baca Juga: Sibuk Kerja, Rizky Febian Ngebet Punya Pasangan Hidup: Soalnya, Jadi Pekerja Seni Harus...

"Saya sendiri batalin 17 event saya @solevacation :) rugi? Jelas. Bisa tanya partner saya @yastedxwouth . Tapi ini demi penanganan pandemi juga," katanya.

Ia pun berharap bahwa di tahun 2021 ini akan diberi izin untuk menyelenggarakan event.

"Semoga ada harapan di 2021. Karena sudah banyak orang, kantong kering karena pandemi. Kami juga butuh makan," katanya mengakhiri.***

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Instagram @dr.tirta


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah