Perankan Karakter Unik, Youn Yuh-jung Berhasil Bawa Pulang Piala Oscar 2021

- 26 April 2021, 16:45 WIB
Pemain film Minari, Youn Yuh-jung.
Pemain film Minari, Youn Yuh-jung. /Reuters/Vincent Kessler/REUTERS

PR PANGANDARAN - Pagelaran Oscar 2021 mendatangkan banyak kejutan yang datang dari pemenangnya.

Youn Yuh-jung yang memerankan Soon Ja dalam film "Minari" berhasil membawa pulang Piala Oscar 2021 untuk nominasi Aktris Pendukung Terbaik.

Karakter unik Youn Yuh-jung dalam memerankan Soon Ja berhasil menjadikannya aktris Korea pertama yang memenangkan penghargaan akting di Oscar.

Baca Juga: Mobil Kakaknya Jadi Sasaran Bobotoh Usai Persib Kalah dari Persija, Aqil Savik: Tolong, Jangan Begini!

Dikutip PikiranRakyat.com-Pangandaran dari Koreaboo, Youn Yuh-jung berhasil mengalahkan Maria Bakalova dari Borat Subsequent Moviefilm, Glenn Close dari Hillbilly Elegy, Olivia Colman dari The Father, dan Amanda Seyfried dari Mank.

Selain itu, kejutan juga datang dari kategori sutradara terbaik yang berhasil dimenangkan oleh Chloe Zhao, yang merupakan perempuan Asia pertama yang berhasil memenangkan Oscar.

Academy Awards ke-93 atau biasa dikenal sebagai Piala Oscar, menjadi penghargaan ke-38 yang diraih Youn Yuh-jung sepanjang karirnya menjadi aktris.

Baca Juga: Anak Indigo Bongkar Pesan Mengharukan Lina untuk Sule dan Anak-anaknya: Dia Ingin Dimaafkan...

Dengan kemenangan ini, aktris veteran itu menjadi orang Asia kedua yang membawa pulang penghargaan akting dari Academy Awards.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah