Wisuda Maudy Ayunda Ada Lantunan Ayat Suci Al-Quran, Ustaz Yusuf Mansyur:Terharu dan Bangga

- 18 Juni 2021, 20:00 WIB
Acara wisuda Maudy Ayunda menarik perhatian Ustaz Yusuf Mansyur karena adanya lantunan ayat suci Al-Quran yang membuat terharu.
Acara wisuda Maudy Ayunda menarik perhatian Ustaz Yusuf Mansyur karena adanya lantunan ayat suci Al-Quran yang membuat terharu. /Instagram/stanford

PR PANGANDARAN - Penyanyi Maudy Ayunda diketahui baru melakukan wisuda kelulusan dari Stanford University, tetapi dari sana menyimpan cerita unik yang tersebar luas.

Saat acara wisuda kelulusan Maudy Ayunda dari Standford University, terdengar lantunan ayat suci Al-Quran di acara tersebut.

Sebelum menggelar wisuda kelulusan, Maudy Ayunda diketahui mengenyam pendidikan S2 di Stanford University selama dua tahun di negeri Paman Sam.

Diketahui bahwa Maudy Ayunda mengambil jurusan Administrasi Bisnis dan Pendidikan di Stanford University.

Baca Juga: Jadi Pedangkut Sukses, Kisah Pilu Nassar Dibongkar Teman Sekolah: Orang Tuanya Keras, Sering Dimarahi

Saat acara tersebut, ada sebuah kejadian unik dalam upacara kelulusan itu.

Dalam unggahan Ustad Yusuf Mansyur terlihat ada pembacaan ayat suci Al-Quran saat upacara kelulusan.

Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @trinityoptimap.

Video itu pun diunggah kembali oleh Ustaz Yusuf Mansur di Instagramnya pada Jumat, 18 Juni 2021.

Baca Juga: Billy Syahputra Akan Umumkan Hubungannya dengan Memes Prameswari pada 21 Juni 2021: Live Eksklusif!

Ia pun menuliskan keterangan dalam unggahan video itu, tepatnya Ustaz Yusuf Mansyur mengaku terharu dan bangga dengan adanya lantunan ayat suci Al-Quran ditengah wisuda kelulusan Maudy Ayunda.

"aa Allah.. ikutan terharu dan bangga...!!!" ungkap Ustaz Yusuf Mansyur mengawali pernyataan.

Ustaf Yusuf Mansyur pun mengungkapkan rasa terima kasihnya pada Maudy Ayunda dan pihak Stanford University.

"mksh mbak maudy ayunda. mksh stanford university... mksh yg udah bikin video ini dan menyebarkannya.... hingga sampe ke saya..."

Baca Juga: BMKG Tanggapi Viralnya Video Matahari Tervit dari Utara hingga Singgung Kiamat, Daryono: Artinya Parah

Dijelaskan oleh Ustaz Yusuf Mansyur hari tersebut merupakan hari yang hebat yang pernah ia lihat.

"(Lantunan) ayat suci berkumandang di hari hebat... di tempat hebat. di wisudanya orang hebat Indonesia..."

"met berdoa di wkt ashar hr Jum'at bentar lagi... met sit. met aym4surah... met al kahfian... 10ayat pertama dan terakhir aja, gpp," tulis Ustaz Yusuf Mansyur.

Sementara itu, video lantunan ayat suci Al-Quran itu kini menjadi viral yang disoroti oleh banyak netizen.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @yusufmansurnew


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah