Uang Rp1 Miliar Hilang Begitu Saja Imbas Rossa Positif Covid-19: Aku Harus Balikin...

- 20 Juni 2021, 19:30 WIB
Gegara Covid-19, penyanyi Rossa  Roslaina Handiyani habiskan uang Rp1 Miliar.
Gegara Covid-19, penyanyi Rossa Roslaina Handiyani habiskan uang Rp1 Miliar. /twitter/mynameisrossa

PR PANGANDARAN - Diva Indonesia terlaris Rossa atau akrab disapa Teh Ocha menceritakan bagaimana ia kehilangan uangnya senilai Rp1 miliar imbas dirinya positif Covid-19.

Sebelumnya Rossa sempat dikabarkan positif Covid-19 dan mengalami sakit yang cukup menyita waktu.

Rossa pun harus kehilangan uang yang jumlahnya fantastis itu. Tetapi uang Rp1 miliar itu bukan hilang karena biaya berobat.

Baca Juga: Teh Ninih Pergi Usai Ditalak 3, Begini Kondisi Rumah Aa Gym di Komplek Daarut Tauhiid Bandung

Sebelum positif Covid-19, Rossa juga sempat sakit tifus dan beberapa hari harus istrahat, 

 

“Awalnya aku tuh tifus, tapi kalau aku walaupun pas PCR negatif, aku ngerasa gak enak badan. Daripada aku menularkan, aku istirahat,” kata Rossa.

Setiap pekan, kata dia, demi tampilan prima di Indonesian Idol ia wajib menjalani tes PCR.

Baca Juga: Citra Kirana Ultimatum Rezky Aditya jika Ketahuan Selingkuh di Belakangnya: Sudah Selesai

Menjelang memenuhi undangan menyanyi di Surabaya, Ocha -demikian disapa- menjalani tes lagi sebagai syarat menumpang pesawat, dan kali itu positif.

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Pikiran-rakyat.com dengan judul 'Kena Covid-19, Rossa Kehilangan Rp1 Miliar, Untuk Apa?'.

Ocha pun mengaku mendapat bimbingan dari presenter Ivan Gunawan, yang lebih dulu terkena Covid-19.

Sementara sang anak Rizky Langit Ramadhan mengungsi ke Sumedang, Jawa Barat.

Di acara podcast Pak Gun, Ivan Gunawan pun bertanya apa alasan Rp1 miliar itu melayang dalam dua pekan.

Baca Juga: 5 Member Paling Ikonik untuk Grup K-pop Generasi ke-3 Menurut Netizen Korea, Ada V BTS dan Jennie BLACKPINK

“Ya karena kan aku harus balikin DP-DP orang,” kata Rossa menjelaskan, uang muka pengundangnya untuk menyanyi terpaksa dikembalikan, lantaran batal manggung.

Total, Ocha terbaring dalam kondisi sakit selama 10 hari, ditambah dengan isolasi mandiri 4 hari.

Ia lantas mengimbau penonton untuk selalu mematuhi protokol kesehatan selama pandemi.*** (Gita Pratiwi/Pikiran-rakyat.com).

 

Editor: Imas Solihah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x