Polisi Sebut Motifnya Klasik, Sabu Milik Nia Ramadhani Ternyata Disimpan oleh Orang Lain

- 8 Juli 2021, 17:00 WIB
Polisi bongkar motif Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie konsumsi narkoba, ternyata karena ini.
Polisi bongkar motif Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie konsumsi narkoba, ternyata karena ini. /instagram/niaramadhanii_bakrie/

PR PANGANDARAN - Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkoba.

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie diamankan polisi karena terbukti memiliki narkoba jenis sabu.

Selain memiliki sabu seberat 0,78 gram, Nia Ramadhani pun ternyata positif amfetamin atau narkoba jenis sabu.

Baca Juga: Mbak You Pernah Ramal Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie? Ini Prediksi Keluarga Artis Terseret Narkoba

Hal ini pula terjadi pada sang suami, Ardi Bakrie dan karyawan mereka, pria yang berinisial ZN.

Sebagaimana PikiranRakyat-Pangandaran.com kutip dari Konferensi Pers pada Kamis, 8 Juli 2021, Kabid Humas Polda Metro Jaya mengungkap bahwA pihaknya menggeledah rumah Nia Ramadhani.

Menurut laporan anonim tersebut, Nia Ramadhani disebut sering mengonsumsi narkoba jenis sabu itu.

Baca Juga: Melirik Kerajaan Bisnis Ardi Bakrie, Suami Nia Ramadhani yang DItangkap Terkait Dugaan Kasus Narkoba

Saat digeledah, ZN ternyata membawa sabu yang diakuinya milik dari pemilik rumah, Nia Ramadhani.

"Pada saat digeledah ZN ini, ditemukan 1 klip narkotika jenis sabu-sabu, kemudian diinterogasi ternyata yang bersangkutan mengakui bahwa barang tersebut adalah milik Saudara RA," ungkapnya.

Selain sabu itu sendiri, polisi menemukan bong yang diakui Nia Ramadhani sebagai miliknya.

Baca Juga: Bernilai Triliunan, Intip 5 Sumber Kekayaan Ardi Bakrie Pengusaha Terjerat Dugaan Kasus Narkoba

"Barang bukti yang kita amankan atu ling jenis sabu-sabu. 0,78 gram dan 1 buah alt isap sabu sabu," ujarnya.

Alat bukti tersebut ditemukan oleh polisi di kediaman sang artis di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

"Kemudian dilakukan pendalaman dan mengakui bahwa suaminya suaminya AB menghisap sabu ini bersama-sama," ujarnya.

Baca Juga: Nia Ramadhani Diduga Narkoba, Firasat Wirang Birawa Soal Artis Wanita Terjerat Hukum Terbukti?

Nia Ramadhani dan sang supir pun ditangkap lebih dulu karena Ardi Bakrie sedang tak ada di rumah.

Pada pukul 20.00 WIB, Ardi Bakrie kemudian menyusul sang istri dengan niat menyerahkan diri.

Selain itu, polisi pun mengungkapkan bahwa Nia Ramadhani sudah konsumsi sabu sejak 4 hingga 5 bulan lalu.

Baca Juga: Sempat Buat Bangga Papa Mertua, Nia Ramadhani Kini Tersandung Dugaan Kasus Narkoba hingga Diamankan Polisi

Motif mereka pun disebut pihak kepolisian sebagai alasan klasik karena keduanya merasa terlalu terbebani pekerjaan dan karena situasi pandemi yang membuat stres.

"Kami masih mendalami berapa lama yang bersangkutan make. Pada awalnya sekitar 4-5 bulan," ujarnya.

Kini, menyusul tertangkapnya Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, polisi pun berusaha mengusut siapa pemasok yang mengedarkan narkoba pada pasangan ini.

"Tapi ini masih kami terus dalami. Akan kami cek betul, termasuk pemasoknya dari mana, kami akan mendalaminya," ujarnya.**

Editor: Imas Solihah

Sumber: Konferensi Pers


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah