Mini Album ASTRO 'SWITCH ON' Menduduki Puncak Oricon Chart di Jepang

- 18 Agustus 2021, 18:15 WIB
ASTRO.
ASTRO. /Tangkap layar Youtube.com/fantagio

PR PANGANDARA - Kabar baik untuk ASTRO yakni boygroup asal Korea Selatan.

Kali ini ASTRO raih prestasi dengan menduduki puncak Oricon chart di Jepang.

Diketahui mini album ke-8 ASTRO 'SWITCH ON' pertama kali dirilis pada 2 Agustus, dan dengan cepat menduduki peringkat #1 di chart 'Overseas Album' Oricon (berdasarkan 9 Agustus - 15 Agustus).

Setelah ini, ASTRO menempati peringkat #2 di chart 'Weekly Album' Oricon dan selanjutnya menempati peringkat #1 di 'Album Chart' Tower Record Jepang (berdasarkan 9 Agustus - 15 Agustus).

Baca Juga: Ilmuwan Sebut Covid-19 Bisa Diobati dengan Ivermectin Harga di Bawah Rp15 Ribu

Dengan demikian, ASTRO telah mendapatkan gelar 'Raja Musim Panas' saat mereka menyapu chart musik di Jepang dengan mini album mereka, meningkatkan ekspektasi untuk kegiatan mereka di masa depan.

Sementara itu, ASTRO baru-baru ini menyelesaikan kegiatan promosi mereka untuk 'SWITCH ON' setelah 4 kemenangan dalam siaran musik, 3 penghargaan dari Gaon Chart, dan pencapaian 275.000 eksemplar dalam penjualan album pre-order.

Sebagai informasi boygroup ASTRO terdiri dari 6 anggota MJ, JinJin, Eunwoo, Moonbin, Rocky, dan Yoon Sanha.

Baca Juga: Cek Fakta, Real Madrid Cabut dari Liga Spanyol dan Gabung Liga Inggris? Ini Faktanya

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah