Pasha Ungu Unggah Foto Jadul: Bisa Tebak Gak Aa yang Sebelah Mana?

- 18 Agustus 2021, 17:20 WIB
Vokalis band Ungu, Pasha, baru-baru ini mengunggah foto jadulnya saat menjadi Paskibraka tahun 1995, begini selengkapnya.
Vokalis band Ungu, Pasha, baru-baru ini mengunggah foto jadulnya saat menjadi Paskibraka tahun 1995, begini selengkapnya. /Instagram/@pashaungu_vm

PR PANGANDARAN - Sigit Purnomo Syamsuddin alias Pasha Ungu mengunggah sebuah potret dirinya di era 90-an saat masih duduk di bangku SMA.

Pasha Ungu tersebut membagikan sebuah foto ketika dirinya tergabung dalam organisasi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) melalui Instagram miliknya pada 18 Agustus 2021.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari akun Instagram @pashaungu_vm, Pasha Ungu mengaku bangga menjadi bagian anggota Paskibraka.

Baca Juga: Presiden Tiongkok Xi Jinping Soroti Warga Terkaya di Negaranya

"Bangga menjadi bagian Paskibraka! 17-8-1995 atau 50 tahun Indonesia merdeka, ngomong-ngomong bisa tebak ga aa yang sebelah mana??" tulis Pasha Ungu.

Dalam foto tersebut, suami Adelia Wilhelmina itu memberi tanda panah bewarna merah. Pasha Ungu tampak masih sangat belia dengan mengenakan seragam putih.

Unggahan tersebut langsung diramaikan komentar warganet yang melihat perbedaan Pasha Ungu sekarang ini.

Baca Juga: Ilmuwan Sebut Covid-19 Bisa Diobati dengan Ivermectin Harga di Bawah Rp15 Ribu

Bahkan, ada di antara mereka yang menilai bahwa eks Pelaksana Tugas Wali Kota Palu tersebut memiliki wajah tampan sejak lahir.

"Ganteng dari lahir ya kak," kata @arga_meysandi.

"Sudah glow up dari dulu Bapak ini," tulis @wlngrc.

"Mirip Dilan, A," ujar @anggafauzan.

"Ganteng dari orok, Aa Pasha," ujar @yu.nita6761.

Baca Juga: Siap Debutkan Grup Baru, Inilah Sejumlah Rencana JYP Entertainment untuk Sisa Tahun 2021

Sebagai informasi, Pasha Ungu adalah publik figur bagi pecinta musik tanah air. Bersama Ungu, pria kelahiran 27 November 1979 di Donggala, Sulawesi Tengah ini sukses di kancah musik.

Memiliki paras menawan, Pasha Ungu kerap muncul di dunia hiburan Indonesia sebagai model, iklan televisi, hingga aktor sinetron.

Band Ungu kala itu banyak digemari remaja dengan single-single hits yang saat itu diluncurkan. Pasha Ungu pernah mengenyam pendidikan kuliah sebelum memutuskan untuk bermusik.

Baca Juga: Beda Unggahan Wenny Ariani dan Citra Kirana Jadi Sorotan, Warganet Berkomentar Begini

Kariernya yang melejit dan sukses tidak semulus dengan kisah kehidupan rumah tangganya. Pasalnya, pernikahannya bersama Okie Calerista tidak bisa bertahan lama.

Keduanya dikaruniai empat orang anak yakni Kiesha Alvaro Putra Sigit, Shakinal Azalea Napasha, Nasha Anaya Putri, dan Valentina Pasha.

Empat tahun pascaperceraiannya, Pasha Ungu kembali membangun rumah tangga, kini dengan Adelia Wilhelmina tepat pada 27 Maret 2011.

Baca Juga: Gubernur Texas Greg Abbott Dinyatakan Positif Covid-19 Usai Tampil di Depan Umum

Dengan Adel, Pasha dikaruniai empat orang anak yakni Dewa Hikari Zaidan Ibrahim, Sakha Dyandra Sultan Yusuf, Aliyan Akhtar Raja Sulaiman, dan Perinvess Kayla Mutiara Pasha.

Karier Pasha Ungu semakin sukses kala dia mencoba peruntungan di dunia politik bersama Partai Amanat Nasional (PAN) dan berhasil menjabat sebagai wakil Wali Kota Palu pada 2016-2021.

Meski demikian, Pasha Ungu tak terpisahkan dengan dunia musik, dia kembali merilis album solo pada akhir masa jabatannya, tepatnya pada 18 September 2020.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Instagram @pashaungu_vm


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x