Kim Seon Ho, Aktor Drakor Hometown Cha-Cha-Cha Ternyata Terima Peran Hong Doo Shik karena Ini

- 24 September 2021, 20:50 WIB
Berikut alasan Kim Seon Ho menerima peran Hong Doo Shik di Hometown Cha-Cha-Cha karena hal ini, simak selengkapnya.
Berikut alasan Kim Seon Ho menerima peran Hong Doo Shik di Hometown Cha-Cha-Cha karena hal ini, simak selengkapnya. /Koreaboo/

PR PANGANDARAN - Hometown Cha-Cha-Cha yang ditayangkan di tvN dan Netflix kini menjadi drama Korea yang paling banyak digandrungi.

Selain jalan cerita yang relatable dengan kehidupan, Hometown Cha-Cha-Cha juga layak ditonton karena dibintangi sejumlah bintang ternama seperti Kim Seon Ho dan Shin Min Ah.

Menjadi pemeran utama bernama Hong Doo Shik dalam drama, Kim Seon Ho ternyata memiliki cerita menarik mengapa ia akhirnya mau bermain dalam drama itu.

Baca Juga: Spoiler Hometown Cha-Cha-Cha Episode 9: Dipeluk Hye Jin, Hong Doo Shik Terkejut dengan Sosok Lain, Siapa?

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari KoreaBoo, berikut cerita menarik aktor Kim Seon Ho terima perannya di ‘Hometown Cha-Cha-Cha’

Terdapat banyak alasan mengapa seorang aktor menerima perannya pada sebuah drama.

Hal itu dapat berupa tertarik pada naskah ataupun merasakan dorongan untuk mencoba genre yang berbeda.

Baca Juga: Prediksi Hometown Cha-Cha-Cha Episode 9: Benarkah Ayah Hye Jin Penyebab Utama Hong Doo Shik Trauma?

Namun alasan salah satu aktor terkenal ini ternyata adalah karena sesuatu yang cukup menarik.

Kim Seon Ho ternyata menerima perannya dri drama Hometown Cha-Cha-Cha karena ingin mengambil kesempatan untuk bekerja dengan Shin Min Ah.

Hal itu sempat menjadi sorotan lantaran ia menjelaskan alasannya itu dalam wawancara baru-baru ini dengan Netflix Korea.

Baca Juga: Spoiler Hometown Cha-Cha-Cha Episode 9: Ngaku Jadi Pacar Hye Jin, Cinta Hong Doo Shik Tak Direstui, Kenapa?

Saat itu Kim Seon Ho dan Shin Min Ah ditanya alasannya mengapa memilih drama Hometown Cha-Cha-Cha.

Shin Min Ah mengungkapkan bahwa dia hanya ingin berakting di rom-com lagi seperti K-Drama 2010 bersama Lee Seung Gi , My Girlfriend Is A Gumiho.

Dia membaca naskah untuk Hometown Cha-Cha-Cha dan menyukai betapa lucunya drama tersebut.

Baca Juga: Bersinar Jadi 'June' di Hometown Cha-Cha-Cha, Aktor Byun Seong Tae Ternyata Pernah Ikut 'Produce X 101'

“Saya ingin kembali ke komedi romantis. Saya menemukan ini, dan itu sangat lucu, jadi saya memilihnya,” ungkap Shin Min Ah.

Berbeda dengan jawaban Shin Min Ah, Kim Seon Ho malah mengatakan bahwa ia memilih drama tersebut karena dua alasan.

Pertama, Kim Seon Ho mengatakan ia memilih drama ini karena dia tertarik pada cerita yang realistis dan setting-nya yang nyaman.

Baca Juga: Lirik Lagu One Sunny Day - Kassy (OST Hometown Cha-Cha-Cha) dan Terjemahan Bahasa Indonesia

“Saya menyukai perasaan nyaman dan santai dari pengaturan biasa,” ucap Kim Seon Ho.

Lalu, alasan utamanya adalah karena dia ingin bekerja dengan Shin Min Ah.

Ketika dia mendengar bahwa Shin Min Ah menerima peran sebagai pemeran utama wanita, itu adalah sebuah keputusan yang mudah untuk dia buat.

Baca Juga: Lirik Lagu My Romance - Cheeze (OST Hometown Cha-Cha-Cha) dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Kim Seon Ho menganggap dia hanya harus berpartisipasi pada drama ini dan tidak perlu ragu lagi.

“Di atas segalanya, saya mendengar Shin Min Ah akan ada di sana, jadi saya harus berpartisipasi,” ujar Kim Seon Ho.

Mendengar kata-kata itu, Shin Min Ah tampak tersentuh. Dia tersenyum cerah dan bertepuk tangan.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah