Trauma hingga Tegang Warnai Jalan Persidangan, Suami Vanessa Angel: Gue Gak Kuat Tahan Tangis

- 14 September 2020, 21:54 WIB
Terdakwa kasus kepemilikan narkoba Vanessa Angel didampingi suaminya Bibi Ardiansyah di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Senin, 31 Agustus 2020.
Terdakwa kasus kepemilikan narkoba Vanessa Angel didampingi suaminya Bibi Ardiansyah di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Senin, 31 Agustus 2020. /Antara/Devi Nindy/

PR PANGANDARAN – Artis Vanessa Angel menjalani persidangan kasus penyalahgunaan psikotropika di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Senin, 14 September 2020.

Bibi Ardiansyah, suami Vanessa Angel yang menjadi saksi dalam persidangan tersebut, nampak sedih hingga tak kuasa meneteskan air mata saat diminta keterangan oleh awak media.

“Bukan tekanan sih sebenarnya tadi gue nggak kuat nahan tangis. Istri gue ngeliatin gue, gue ngeliatin dia, bener-bener gue nggak kuat,” ucap Bibi Ardiansyah, dikutip dari PMJ News.

Baca Juga: Siap-siap 'Sumringah', Tenaga Honorer Ternyata Bakal Dapat Bantuan Sosial dari Pemerintah

Selain sedih, Bibi juga mengaku tegang. Ketegangan itu merupakan hal wajar baginya yang baru pertama kali dalam seumur hidup menjadi saksi di persidangan.

Apalagi yang duduk di kursi pesakitan adalah perempuan yang ia nikahi pada 11 Januari 2020.

“Iya tegang banget, gue takut salah ngomong karena itu menyangkut masa depan istri gue, anak gue juga kasian. Ya gue tegang lah, karena ini juga pertama kali gue ikut sidang sebagai saksi. Ya tegang lah intinya,” ujar Bibi Ardiansyah.

Baca Juga: Minta Pelaku Diperiksa Tuntas, Fahri Hamzah: Penusukan Wiranto Bisa Dibuat Plot Kaum Radikal

Sebelumnya, Vanessa Angel terciduk menyimpan 20 butir pil Xanax. Ia didakwa dalam persidangan dengan pasal 62 UU RI Nomor 5 tahun 1997 tentang Psikotropika jo Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 49 Tahun 2017 tentang Psikotropika.

Vanessa Angel diancam penjara paling lama lima tahun ditambah dengan pidana denda hingga paling banyak Rp100 juta.

Dalam persidangan, Bibi Ardiansyah menjelaskan bahwa Vanessa Angel menggunakan pil tersebut atas rekomendasi dokter.

Baca Juga: Pemkab Garut Bakal Tegakkan Protokol Kesehatan Covid-19, Rudi Gunawan: Saya Gunakan Teori DKI Lah

“Dia memiliki penyakit asam lambung karena stres. Jadi berobat dulu ke RS Puri Cinere, dengan dokter spesialis penyakit dalam. Dokter spesialis penyakit dalam itu lah yang ngasih obat xanax tersebut,” tutur Bibi Ardiansyah.

Sedangkan Vanessa Angel mengaku trauma menghadapi sidang karena sebelumnya pernah berurusan dengan hukum.

“Ya gimana ya, trauma aja, kan aku pernah alami masalah hukum juga, terus ini terulang lagi. Ya, gimana ya, trauma aja,” ucap Vanessa Angel, dalam unggahan di kanal YouTube Beepdo.

 

***

 

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah