5 Pantangan Tahun Baru Imlek 2021, Pakai Baju Hitam Putih Tidak Boleh ?

12 Februari 2021, 11:26 WIB
Pantangan Tahun Baru Imlek 2021 /Instagram.com/@sahabatcell

PR PANGANDARAN – Tahun baru Imlek 2021 sudah tiba. Sebagaimana diketahui Tahun Baru Imlek 2021 merupakan perayaan terpenting bagi orang Tionghoa.

Tahun Baru Imlek 2021 ini tentu berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, sebab diselenggarakan di tengah pandemi Covid-19.

Meskipun di tengah pandemi Covid-19, perayaan Tahun Baru Imlek 2021 tetap bisa diselenggarakan tanpa mengurangi kebahagiaannya,loh.

Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menyambut perayaan Tahun Baru Imlek 2021, salah satunya larangan menggunakan baju hitam dan putih.

Baca Juga: Sambut Tahun Baru Imlek 2021, Ini 5 Makanan yang Datangkan Keberuntungan

Lebih lanjut, berikut telah kami rangkum 5 pantangan Tahun Baru Imlek 2021:

  1. Jangan Keramas

Keramas atau kegiatan membasuh bagian rambut dan kepala Anda merupakan hal terlarang ketika menyambut Tahun Baru Imlek 2021.

Dalam bahasa Cina, kata “rambut” (发, fā) memiliki karakter yang sama dan pengucapannya sama dengan kata “menjadi kaya” (发, fā / Huat).

Karenanya, mencuci rambut di hari pertama tahun baru Imlek membawa makna bahwa Anda sedang membasuh kekayaan.

  1. Hindari Menyapu Lantai

Menyapu lantai adalah kegiatan membersihkan lantai dari kotoran maupun debu. Ini merupakan salah satu dari banyaknya rangkaian menjaga kebersihan.

Namun, siapa sangka menyapu lantai adalah hal terlarang ketika menyambut Tahun Baru Imlek 2021!

Dewa Keberuntungan (财神爷, cái shén yé) mengunjungi rumah semua orang selama tahun baru Imlek, sehingga menyapu lantai melambangkan bahwa Anda sedang menyapu kekayaan yang dibawa oleh Dewa Keberuntungan.

Baca Juga: Babak Baru Kasus Video Syur 14 Detik, Polres: Kami Selidiki dan Lakukan Pemanggilan Pihak Terkait

  1. Hindari Memakai Warna Hitam & Putih

Dalam menyambut Tahun Baru Imlek 2021, hal yang harus dihindari selanjutnya adalah menggunakan pakaian berwarna hitam ataupun putih.

Diketahui warna hitam dan putih identik dengan keadaan berduka, sehingga tidak tepat jika digunakan dalam menyambut Tahun Baru Imlek 2021 yang penuh kebahagiaan.

Sementara warna merah, oranye, kuning, dan ungu  adalah warna yang bagus digunakan dan berkaitan dengan kemakmuran. 

  1. Jangan Makan Bubur

Sebelum memperdebatkan tim bubur diaduk vs bubur tidak diaduk, ternyata bubur tidak boleh dikonsumsi ketika menyambut Tahun Baru Imlek 2021.

Diketahui bubur dianggap sebagai simbol ‘kemiskinan’, karena dulu bubur hanya dikonsumsi oleh orang miskin.

Baca Juga: Cek Fakta: Jokowi Dikabarkan Copot Mahfud MD sebagai Menkopolhukam, Simak Faktanya

  1. Jangan Tidur Siang

Tahun Baru Imlek 2021 dihabiskan untuk tidur siang? Sebaiknya jangan!

Diketahui dalam budaya Tiongkok, tidur siang pada Tahun Baru Imlek 2021 menandakan kemalasan.

Ini pun dipercaya akan memengaruhi keberuntungan dalam sisa tahun yang Anda miliki tahun ini!*** 

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler