Resep Membuat Minuman Buko Pandan Khas Filipina, Sajian Nikmat dan Segar untuk Berbuka Puasa

20 April 2021, 16:15 WIB
Resep Membuat Minuman Boku Pandan, Sajian Nikmat Untuk Berbuka Puasa /Instagram Della Suzura

PR PANGANDARAN – Minuman Buko Pandan mungkin masih asing di telinga orang Indonesia, pasalnya minuman ini memang menjadi sajian penutup bagi orang Philipina.

Buko Pandan sendiri menjadi minuman populer di Indonesia, terutama saat memasuki bulan Ramadhan. Sajian Buko Pandan mudah dibuat ini, cocok untuk dihidangkan saat berbuka puasa.

Untuk resep membuat minuman Buko Pandan atau dalam bahasa lain menyebutnya sebagai Salad Buko ini, terbuat dari potongan kelapa muda segar dengan susu manis atau krim.

Baca Juga: Perang Dunia 3 Diprediksi Pecah, Indonesia Disebut akan Makmur Jika Dikuasai Negara Ini Usai Pertikaian

Berikut resep Minuman Boku Pandan, dikutip pangandaran.pikiran-rakyat.com dari akun Instagram @dellasuzura.

Bahan Buko Pandan:

1. 1 sachet bubuk agar hijau (7gram);

2. 700ml air;

3. 6 sdm gula pasir;

4. 2 tetes pasta pandan.

Bahan kelapa muda:

1. 1 bungkus nutrijell rasa kelapa muda (15g);

2. 1 bungkus santan kental (65ml);

3. 3 sdm gula pasir;

4. 600ml air.

Baca Juga: 2 Penerjun Payung 'Berpengalaman' Tewas dalam Kecelakaan Terpisah di California dan Pennsylvania

Bahan saus:

1. 1 kaleng susu evaporasi ( saya pke F&N) jangan diganti dg susu UHT beda rasa;

2. 3 sachet susu kental manis putih (sesuai selera);

3. 3 tetes pasta pandan.

Cara pembuatan:

Campurkan semua bahan puding pandan, kecuali pasta pandan ke dalam panic. Masak sampai mendidih sambil terus diaduk, lalu beri pasta pandan serta aduk rata dan matikan api.

Tuang dalam loyang datar, tunggu hingga mengeras lalu potong dadu kecil kecil, sisihkan.

Baca Juga: Program Bayi Tabung Kedua Kalinya, Siti Nurhaliza Melahirkan Anak Laki-laki di Bulan Ramadhan

Kelapa muda, campurkan semua bahan kelapa muda ke dalam panci, masak sampai mendidih sambil terus di aduk. Tuang dalam loyang datar, tunggu hingga mengeras lalu keruk, sisihkan.

Siapkan wadah lalu tuang susu evaporasi dan susu kental manis beri pasta pandan aduk rata. Lalu masukkan puding pandan yang telah dipotong dadu dan kelapa muda kw aduk rata, dinginkan dalam kulkas.

Toping keju ini dihidangkan di atas sajian, hanya sebagai penghias atau sesuai selera saja. Selamat menikmati!***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler