Doa Terhindar dari Gangguan Jin dan Maling, Dibaca Sebelum Tidur dengan Basmalah

- 16 Februari 2021, 22:00 WIB
Ilustrasi doa.
Ilustrasi doa. /unsplash @jeremmyyappy/

PR PANGANDARAN - Meminta pertolongan serta perlindungan kepada Alloh SWT dengan doa tentunya sudah menjadi kebiasaan umat muslim pada umumnya.

Terhindar dari marabahaya seperti maling dan terhindar dari gangguan jin salah satu mahkluk astral adalah kehendak Alloh SWT.

 

Dalam kaitan ini, Syekh Nawawi dalam salah satu kitabnya mengutip satu amalan dari Syekh Ahmad al-Shawi agar seseorang terhindar dari berbagai gangguan jin atau bahkan maling.

Baca Juga: Berbeda dari Dokter Boyke, Spesialis Kandungan Ini Ungkap Fakta Misteri Janda Cianjur Hamil: Kita Harus Cerdas

Amalannya ringan dan sederhana, yakni membaca basmalah sebanyak 21 kali menjelang tidur:

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

(Bismillâhirrahmânirrahîm)

Artinya: “Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.”

Baca Juga: Terbiasa Konsumsi Minuman Keras di Usia Muda Bisa Tingkatkan Risiko Jantung hingga 9 Kali

Berikut adalah petikan lengkapnya.

ومن خواصها إذا تلاها شخص عند النوم إحدى وعشرون مرة أمن تلك الليلة من الشيطان وأمن بيته من السرقة وأمن من موت الفجأة وغير ذلك من البلايا

Artinya, “Di antara khasiat atau keistimewaan basmalah adalah, jika dibaca seseorang sewaktu akan tidur sebanyak 21 kali, maka pada malam itu ia akan aman dari gangguan setan, rumahnya akan aman dari kemalingan, aman dari kematian mendadak, dan aman dari berbagai petaka lainnya.” (Lihat: Syekh Nawawi al-Bantani, Kasyifah al-Syaja, Syarh Safinah al-Naja, Cetakan Darul Ihya, halaman 3).

Baca Juga: Waspada! Ibu Filipina Bagikan Pengalaman Putranya Terluka Gegara Balon, Ternyata Ini Penyebabnya

Amalan itu sebaiknya diakhiri dengan doa berikut:

اَللَّهُمَّ إِنَّا نَسْتَحْفِظُكَ وَنَسْتَوْدِعُكَ دِيْنَنَا وَأَنْفُسَنَا وَأَهْلَنَا وَأَوْلَادَنَا وَأَمْوَالَنَا وَكُلَّ شَيْءٍ أَعْطَيْتَنَا، اَللَّهُمَّ اجْعَلْنَا فِي كَنَفِكَ وَأَمَانِكَ وَجِوَارِكَ وَعِيَاذِكَ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ مَرِيْدٍ وَجَبَّارٍ عَنِيْدٍ وَذِيْ عَيْنٍ وَذِيْ بَغْيٍ وَمِنْ شَرِّ كُلِّ ذِيْ شَرٍّ إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ

(Allâhumma innâ nastahfidhuka wa nastaudi‘uka dînanâ wa anfusanâ wa ahlanâ wa aulâdanâ wa amwâlanâ wa kulla syai’in a‘thaitanâ. Allahummâj ‘alnâ fî kanfika wa amânika wa jiwârika wa ‘iyâdzika min kulli syaithânim marîd wa jabbârin ‘anîd wa dzi ‘ainin wa dzi baghyin wa min syarri kulli dzi syarrin innaka ‘alâ kulli syai’in qadîr).

Baca Juga: Heboh Warga 1 Desa Beli 176 Unit Mobil Usai jadi Jutawan Gegara Kilang Minyak

Artinya, “Ya Allah, kami memohon penjagaan kepada-Mu dan kami menitipkan kepada-Mu agama kami, diri kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta kami, dan segala sesuatu yang Engkau berikan kepada kami.

Ya Allah, jadikanlah kami dalam penjagaan-Mu, tanggungan-Mu, kedekatan-Mu, dan perlindungan-Mu dari gangguan setan yang menggoda, dari orang yang kejam, dari mata orang yang berniat jahat, dari orang yang bermaksud zalim, dan dari keburukan apa pun yang membawa keburukan. Sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang maha kuasa atas segala sesuatu.”

Demikian ikhtiar doa yang diajarkan para ulama agar kita terhindar dari berbagai gangguan, termasuk gangguan maling atau jin.***

 

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram NU Online @nuonline_id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x