Apa Itu Zakat Fitrah? Bagaimana Kewajiban Orang yang Tak Mampu Melaksanakannya? Ini Penjelasannya

- 21 April 2021, 03:15 WIB
Ilustrasi zakat fitrah.
Ilustrasi zakat fitrah. /Mohd Syahideen Osman/Pixabay/

PR PANGANDARAN - Mungkin sebagian orang mempertanyakan apa itu zakat fitrah? bagaimana kewajiban seseorang jika tak mampu mengeluarkan zakat fitrah? Simak penjelasannya berikut ini.

Perlu diketahui sebelumnya pengertian tentang zakat fitrah. Zakat fitrah merupakan sebuah kewajiban yang dibebankan kepada setiap Muslim.

Zakat Fitrah dilakukan oleh Muslim baik yang masih kecil ataupun sudah baligh, laki-laki atau perempuan, dengan tujuan untuk membersihkan puasanya dari berbagai kotoran dosa yang dilakukan pada saat bulan Ramadhan.

Baca Juga: Sinopsis Preman Pensiun 5 Besok 21 April 2021: Anak Buah Bos Edi Dibantai Taslim Sendirian

Kewajiban melaksanakan zakat fitrah ini disampaikan dalam sebuah hadits riwayat sahabat Ibnu Umar radliyallahu anh:

أَنَّ رَسُولَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَرَضَ زَكَاةَ الْفِطْرِ مِنْ رَمَضَانَ عَلَى النَّاسِ، صَاعًا مِنْ تَمْرٍ، أَوْ صَاعًا مِنْ شَعِيرٍ، عَلَى كُلِّ حُرٍّ أَوْ عَبْدٍ، ذَكَرٍ أَوْ أُنْثَى، مِنَ الْمُسْلِمِينَ

“Sesungguhnya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mewajibkan zakat fitrah bagi manusia berupa satu sha’ dari kurma atau satu sha’ dari gandum atas setiap orang yang merdeka ataupun budak, laki-laki atau perempuan dari golongan umat muslim” (HR Muslim).

Baca Juga: Kirim Catatan Pribadi untuk Pangeran Charles, Pangeran Harry Justru Dibalas Sebaliknya, Ini Katanya

Zakat fitrah hanya diwajibkan bagi orang yang mampu.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram NU Online @nuonline_id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x