Lakukan Cara ini Agar Hubungan Sosial Berjalan dengan Baik dan Disukai Banyak Orang

- 19 Januari 2022, 09:02 WIB
Ilustrasi kehidupan manusia
Ilustrasi kehidupan manusia /Pexels/Andrea Piacquaido

PANGANDARAN TALK - Hubungan sosial sangatlah penting untuk menunjang kehidupan sehari hari.

Menjadi orang yang memiliki banyak teman dan disukai banyak orang pastinya akan mempermudah hubungan sosial di masyarakat.

Berperan menjadi pribadi yang baik agar disukai banyak orang bisa dilakukan dengan menerapkan cara-cara ini.

Tidak perlu susah, caranya sederhana dan dinilai ampuh untuk membuat orang lain menyukai Anda.

Baca Juga: Bikin Sakit Hati! Begini Ucapan Arteria Dahlan yang Singgung Bahasa Sunda, Ridwan Kamil Beri Tamparan Keras

Dikutip Pangandarantalk.com dari laman Psych2Go pada 19 Januari 2022, berikut tujuh jurus ampuh agar Anda disukai orang.

1. Bertanya tentang Kehidupan Orang Lain

Bertanya tentang kehidupan orang lain bertujuan untuk mengetahui tentang lika-liku setiap orang.

Pertanyaan yang perlu diajukan bisa tentang karier, kehidupan di sekolah, tokoh idola, maupun kehidupan keluarga.

2. Memahami Bahasa Tubuh Orang Lain

Berdasarkan penelitian dari New York University, memahami bahasa tubuh orang lain dikenal juga dengan istilah efek bunglon.

Misalkan ada seseorang yang kebetulan tengah membeli sabun mandi, lalu Anda juga membeli sabun mandi dengan merek yang sama.

3. Belajar Menebarkan Kebahagiaan

Menebarkan kebahagiaan dan hal-hal positif bertujuan untuk meningkatkan interaksi sosial, kegembiraan, dan kebahagiaan.

Dengan menebarkan kebahagiaan dan hal-hal positif, orang lain akan ikut merasakan seperti apa yang Anda rasakan saat ini.

Baca Juga: Lagu Ariel Noah Sukses Dinyanyikan Danar X Factor Indonesia dengan Gaya yang Berbeda, Begini Lagunya

4. Memahami Bahasa Tubuh Sendiri

Memahami tubuhnya sendiri agak sedikit berbeda ketika Anda memahami bahasa tubuh orang lain.

Memahami bahasa tubuhnya sendiri biasanya muncul ketika mata mengarah ke lawan bicara, menganggukan kepala, memahami pergerakan tangan dan kaki, serta postur tubuh.

Ketika Anda menyukai sesuatu, sebaiknya Anda berkata jujur kepada mereka apabila Anda memang menyukai hal itu.

Menyukai sesuatu dapat menimbulkan rasa timbal balik bagi orang lain sehingga mereka juga turut menyukai sesuatu dari Anda.

6. Mencoba Tidak Menghakimi

Kehidupan seseorang memang tidak pernah terlepas dari penilaian orang lain dalam bentuk apapun.

Namun, menghakimi orang bukanlah cara yang baik untuk menilai orang lain karena akan menimbulkan mereka merasa tidak aman, tidak nyaman, bahkan tidak dihormati.

7. Berbicara Baik tentang Orang Lain

Berbicara tentang orang lain harus membutuhkan kehati-hatian sehingga Anda harus bisa menjaga perasaan orang lain.

Berbicara tentang orang lain biasanya terjadi secara spontan dan biasanya ditinjau dari perilaku mereka.***

Editor: Siti Elkanauly Pratiwi

Sumber: Psych2Go


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x