Ditanya Motivasi Serangan Israel ke Palestina, Ini Jawaban Benjamin Netanyahu Demi Bisa Tetap Berkuasa

- 21 Mei 2021, 07:15 WIB
Benjamin Netanyahu memberi jawaban seperti ini saat ditanya motivasi serangan Israel ke Palestina.
Benjamin Netanyahu memberi jawaban seperti ini saat ditanya motivasi serangan Israel ke Palestina. /Yuval Chen/Pool via REUTERS

PR PANGANDARAN- Pembawa acara CBS, John Dickerson, pada Minggu, 16 mei 2021, menanyakan motivasi Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, menggunakan kekuatan serangan Israel yang tidak proposional untuk membunuh orang-orang Palestina, termasuk warga sipil dan anak-anak.

"Anda sedang diselidiki karena penyuapan, penipuan, pelanggaran kepercayaan," kata Dickerson, dilansir laman RawStory, Minggu, 16 Mei 2021.

"Anda juga mengalami beberapa kesulitan - empat kali gagal saat berupaya untuk membentuk pemerintahan dalam 23 bulan terakhir. Hal ini mengarah pada kritik bahwa tindakan anda saat ini pada dasarnya adalah upaya untuk tetap berkuasa."

"Itu tidak masuk akal," ungkap Netanyahu sebelum menceritakan kisah tentang seorang tentara yang tewas dalam pelukan, "Beberapa tahun kemudian, saudara laki-laki saya meninggal saat memimpin misi penyelamatan untuk membebaskan sandera Israel," lanjut dia.

Baca Juga: Peruntungan Shio Kuda, Shio Kambing dan Shio Monyet Hari Ini, 21 Mei 2021: Tinggalkan Kekecewaan dan Frustasi

"Saya telah melihat rekan-rekan saya jatuh, saya telah melihat saudara laki-laki saya jatuh. Dan saya pikir siapa pun yang mengenal saya tahu bahwa saya tidak pernah, tidak pernah menundukkan masalah keamanan, kehidupan tentara kita, kehidupan warga negara kita untuk kepentingan politik. "

"Itu hanya omong kosong," Netanyahu menambahkan.

"Tapi ini kritik terus-menerus, Tuan Perdana Menteri," kata Dickerson

"Itu berlanjut karena saya telah terpilih kembali lima kali," kata Netanyahu. "Itu berlanjut karena saya mengalahkan setiap kandidat lainnya."pungkasnya.****

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: rawstory.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x