Mengenal Gejala Umum Covid-19 Varian Delta dari India, Salah Satunya Nyeri Tenggorokan

- 17 Juni 2021, 20:00 WIB
 Ilustrasi Covid-19. Varian lebih ganas tersebar di beberapa wilayah.
Ilustrasi Covid-19. Varian lebih ganas tersebar di beberapa wilayah. /Pixabay/Wilfried Pohnke/

PR PANGANDARAN - Strain virus Corona atau Covid-19 varian Delta telah mendominasi penyebaran virus Corona di Inggris dalam beberapa waktu ini.

Terdapat beberapa gejala umum yang ditemukan dalam kasus Covid-19 varian Delta dari India ini.

Menurut sebuah studi yang dilakukan oleh Zoe Covid Sympton, terdapat tiga gejala umum yang selalu dirasakan oleh penderita Covid-19 varian Delta ini, yaitu sakit kepala, nyeri tenggorokan, hingga pilek atau hidung berair.

Baca Juga: Ada Yoon Jaehyuk TREASURE dan Park Bo Gum, 8 Bintang K-Pop Ini Ternyata Pernah Dicasting SM, JYP, dan YG

Berdasarkan studi ini, mereka mendapati jika kelompok usia muda yang terkena Covid-19 Varian Delta merasakan gejala mirip pilek atau flu yang berat dan buruk.

"(Covid-19) bertindak berbeda sekarang, lebih seperti flu yang buruk," ujar Spector seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari The Guardian.

Studi yang dilakukan ini telah menggunakan data dari ribuan orang yang terpapar Covid-19. Di mana mereka melaporkan gejala apa saja yang mereka alami melalui sebuah aplikasi.

Baca Juga: Kalina Sindir Deddy Cobuzier Gegara Bertengkar dengan Vicky Prasetyo, Singgung Soal Drama Picisan dan Tak Lucu

Menurut peneliti Profesor Tim Spector, Varian Delta bekerja dengan cara yang sedikit berbeda.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x