Bocah SMP Alami Stroke Otak hingga Lumpuh Setelah Menghabiskan Waktu Sehari 22 Jam untuk Main Game

- 10 Juli 2020, 17:32 WIB
Mengaku belajar online. (dailymail)
Mengaku belajar online. (dailymail) /

PR PANGANDARAN – Seorang anak laki-laki asal Tiongkok membuat geger keluarnya, pasalnya ia tidak dapat menggerakan sebelah tangan kirinya.

Sebelumnya, ia diketahui sering menghabiskan waktu 22 jam nonstop dengan bermain game komputer dalam kurun waktu satu bulan.

Persoalannya siswa SMP yang biasa disapa Xiaobin itu asyik bermain video game selama 22 jam sehari selama lockdown. Sang ibu mengaku awalnya menganggap bermain video game merupakan hal yang biasa.

Baca Juga: Papa T Bob Tutup Usia, Berikut Deretan Lagu Ciptaanya dari Mulai Bolo-Bolo Sampai di Obok-Obok

Yang tak biasa, anak laki-lakinya tak hanya bermain, melainkan kecanduan. Akibatnyam Xiaobin pun dilarikan ke salah satu rumah sakit di kota Nanning  setelah pingsan di rumah.

Dikutip Galamedianews dari DailyMail, Jumat (10 Juli 2020) apa yang dialami Xiaobin pertama kali diungkap Nanning Television. Xiaobin diketahui menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiangbin Guangxi sejak insiden yang membuat sang ibu syok tersebut.

Seperti siswa kelas 9 lainnya, Xiaobin banyak beraktivitas di rumah selama lockdown sejak Februari lalu. Seluruh sekolah di China tutup dan memberlakukan pembelajaran daring.

Baca Juga: Setelah Ledakan Klaster Secapa AD, 99 Orang di Pusdikpom Kota Cimahi Dinyatakan Positif Covid-19

Kepada media lokal ibu Xiaobin mengatakan putranya menghabiskan sebagian besar waktunya di kamar. Dikira belajar dan tak macam-macam, ia tak mengira Xiaobin kecanduan akut video game.

Halaman:

Editor: Evi Sapitri

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x