Dua Peselancar Asal Pangandaran Wakili Indonesia di Sea Games 2019

- 28 November 2019, 13:14 WIB
Peselancar di Pangandaran.*
Peselancar di Pangandaran.* /Dokumentasi Komunitas Batukaras Surfing Club (BSC)./
CIJULANG (PR)- Atlet-atlet Indonesia mulai bertolak ke Manila, Filipina, untuk berlaga di SEA Games 2019,diantaranya ada dua surfer asal Kabupaten Pangandaran yang akan mewakili Indonesia.
 
mereka adalah Nurhidayat Arif (29) dan Permana Dean (21) keduanya merupakan surfer dari Komunitas Surfing yang ada di Pantai Batukaras Cijulang, Kabupaten Pangandaran.
 
Berdasarkan informasi dari berbagai sumber bahwa para kontingen dari beberapa cabang olahraga akan bertanding sebelum kejuaraan se-Asia Tenggara itu di buka di Philipine Arena, Sabtu, 30 November 2019 mendatang.
 
 
Surfer asal Batukaras Cijulang Fauzi Algifari mengatakan Kabupaten Pangandaran kaya akan Sumber Daya Alam terutama dalam segi pariwisata.
 
Hal ini di buktikan dengan terpilihnya dua atlet surfing asal Batukaras Kabupaten Pangandaran yang akan berlaga diajang internasional , Sea Games Filipina 2019.
 
"Kedua atlet surfing itu atas nama Nurhidayat Arif dan Permana Dean, mereka akan berjuang mewakili Indonesia," ujarnya.
 
Demi kesuksesan keduanya, dia meminta dukungan dan do'anya dari seluruh masyarakat Kabupaten Pangandaran khususnya, supaya kedua atlet tersebut berhasil mencapai juara.
 
"Abdi nyuhunkeun (Saya minta) do'a sareng (dan) dukunganna (dukungannya), dua atlet Surfing asal Batukaras di ajang Sea Games Filipina 2019, kategori surfing, haturnuhun,"tuturnya dengan bahasa daerah.
 
Sementara warga Kabupaten Pangandaran Ahmad Suryana (47) menambahkan suatu kebanggaan bagi warga masyarakat Kabupaten Pangandaran.
 
 
Karena ada dua surfer terpilih untuk mewakili Indonesia dalam ajang Sea Games Filipina mendatang dan ini benar-benar harus menjadi perhatian Pemerintah Daerah nantinya.
 
"Saya tahu dari medsos kalau ada dua surfer asal Batukaras terpilih ikut Sea Games di Filipina,sangat bangga," katanya.*** (Muslih Jerry/KP)

Editor: Abdul Muhaemin


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x