2 Pengendara Moge Penabrak Anak Kembar Hingga Tewas di Pangandaran, Ditetapkan Sebagai Tersangka

- 15 Maret 2022, 18:00 WIB
2 Pengendara Moge Penabrak Anak Kembar Hingga Tewas di Pangandaran, Ditetapkan Sebagai Tersangka
2 Pengendara Moge Penabrak Anak Kembar Hingga Tewas di Pangandaran, Ditetapkan Sebagai Tersangka /Pixabay/AnnaliseArt/Pixabay


PANGANDARAN TALK - Kasus tewasnya dua anak kembar ditabrak Moge (motor gede) di Pangandaran, Jawa Barat terus bergulir.

Meski dua pengendara moge penabrak anak kembar itu sudah berdamai dengan keluarga korban, tetapi polisi sebagai pengayom masyarakat tetap berupaya untuk menegakkan hukum.

Saat ini, kedua pengendara moge tersebut sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh aparat Kepolisian Resort (Polres) Ciamis.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo.

Baca Juga: Cara Menanam Aglonema Supaya Rimbun Lebih Cantik Tips dari Ahlinya

Ibrahim Tompo mengatakan, Polres Ciamis telah menetapkan dua pengendara mode yang menabrak dua anak kembar hingga tewas di Kabupaten Pangandaran.
 
Kedua pengendara motor Harley Davidson itu ditetapkan sebagai tersangka setelah penyidik dari Polres Ciamis melakukan gelar perkara.
 
"Sudah ditetapkan menjadi tersangka (dua pengendara moge)," kata Ibrahim Tompo di Bandung, dikutip PangandaranTalk.com dari Antara, Selasa (15/3/2022).
 
Ibrahim Tompo mengatakan,  Polres Ciamis melakukan gelar perkara para hari Senin (14/3) sore hingga malam hari.

Setelah ditetapkan sebagai tersangka, polisi pun langsung melakukan penahanan terhadap kedua pengendara moge tersebut.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta : Bahaya!! Nino Melakukan Trik Busuk Untuk Mendapatkan Reyna
 
Adapun peristiwa dua anak kembar yang ditabrak dua pengendara moge itu terjadi pada Sabtu (12/3) di Jalan Raya Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Tersangka kedua pengendara moge tersebut berinisial AN dan AG. Sedangkan kedua anak kembar korban penabrakan itu bernama Hasan dan Husen yang masih berusia 8 tahun.

Kronologinya, Ibrahim Tompo menjelaskan, awalnya kedua anak itu tengah berjalan di pinggir jalan.

Kemudian salah satunya menyeberang jalan. Namun tiba-tiba datang sebuah moge dengan kecepatan tinggi, lalu menabrak anak tersebut.

Baca Juga: Spoiler Drama Korea Touch Your Heart Episode 2 : Jung Rok mulai luluh, Yun Seo Semakin mahir, Tayang di NET TV

Melihat kejadian itu, sang adik segera berlari ke tengah jalan untuk menolong kakaknya yang ditabrak.

Namun dia bernasib sama dengan kakaknya, yang juga ditabrak oleh moge yang lain.

Karena luka yang cukup parah, kedua anak kembar itupun pun meninggal dunia di tempat.

"Dan datang lagi adiknya atau saudaranya mau menolong, tiba-tiba datang lagi sepeda motor satu lagi menabrak, akhirnya keduanya meninggal di tempat," kata Ibrahim.***

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x