Telkomsel Bikin Challenge Berhadiah Rp2,5 Juta Peringati Sumpah Pemuda, Ini Syarat dan Ketentuannya!

- 22 Oktober 2020, 16:09 WIB
Telkomsel bagi hadiah uang 7 juta ke pelanggan
Telkomsel bagi hadiah uang 7 juta ke pelanggan /mastel.id

PR PANGANDARAN – Telkomsel menjadi salah satu perusahaan operator telekomunikasi yang sering membagikan hadiah bagi pengguna setia-nya.

Hadiah yang diberikan bisa berupa kuota gratis hingga uang bernilai jutaan rupiah.

Setiap tanggal 28 Oktober, Indonesia selalu memperingati Hari Sumpah Pemuda. Berkenaan dengan hari itu, Telkomsel membuat challenge yang terbuka bagi semua orang untuk menulis sebuah cerita mengenai perbedaan dan persatuan di Indonesia.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Terlalu Sering Pakai Masker Bisa Sebabkan Kekurangan Oksigen? Ini Kebenarannya

Pemenang dari Challenge tersebut nantinya akan mendapatkan uang sebesar Rp2,5 juta bagi lima orang pemenang.

Telkomsel membuka challenge ini hingga tanggal 28 Oktober 2020 dan pengumuman pemenang pada tanggal 31 Oktober 2020.

Adapun syarat yang telah ditetapkan oleh Telkomsel untuk memenangkan Challenge ini yaitu:

Baca Juga: Saling Lempar Kritik hingga Bentrok, Puluhan Pendukung Setia Trump 'Lawan' Warga AS Pro Biden

1. Unggah foto di feed Instagram dan ceritakan pengalamanmu #TerusBergerakMaju melawan perbedaan dan merawat persatuan.

2. Pilih foto dan tulis caption sekreatif mungkin.

3. Follow akun Instagram @telkomsel.

Baca Juga: Tanpa Melapor dan Kantongi Izin Satgas Covid-19, DPRD DKI Jakarta Gelar Rapat 800 Peserta di Bogor

4. Sertakan hashtag #TerusBergerakMaju dan #MudaBergerakMaju.

5. Tag post kamu ke @telkomsel dan 3 (tiga) orang temanmu.

6. Periode submission: 13-28 Oktober 2020.

Pengumuman pemenang: 31 Oktober 2020.

Baca Juga: ShopeePay Perkuat Keamanan Akun Pengguna dengan Rekognisi Wajah dan Sidik Jari

7. 5 (lima) orang pemenang dengan cerita terbaik akan mendapatkan saldo LinkAja masing-masing senilai Rp.500.000.

8. Telkomsel berhak menentukan peserta terbaik dan keputusan final tidak dapat diganggu gugat.

“Kamu bisa ikutan berpartisipasi dengan membagikan ceritamu saat merawat keberagaman dan menjaga persatuan di platform Instagram sekreatif mungkin,” ujar Telkomsel melalui keterangan tertulis.

Baca Juga: Hadiahkan Motor Seharga Rp1 Miliar untuk Raffi Ahmad, Nagita Slavina: Kamu Menyepelekan Aku?

Adapun tema yang bisa diambil sebagai bahan cerita yaitu suku, agama, usia, jenis kelamin, kepribadian, sudut pandang, pemikiran, dan yang lainnya.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Telkomsel


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x