Pelatih Manchester City Khawatirkan Cedera De Bruyne, Pep Guardiola: Dia Merasakan Sakit

18 April 2021, 16:00 WIB
De Bruyne /REUTERS/PAUL ELLIS

PR PANGANDARAN - Pep Guardiola khawatir De Bruyne tak bisa tampil kontra PSG.

Gelandang sentral tersebut mendapat cedera kala Man City menjamu Chelsea di semi final Fa Cup Sabtu, 17 April 2021 kemarin.

Man City mengalami kekalahan 0-1 dari Chelsea. De Bruyne yang mengalami cedera terpaksa digantikan pada menit 48 karena cedera pergelangan kaki dan akan menjalani pemeriksaan pada Minggu, 18 April 2021.

Baca Juga: Perawat RS Siloam Banjir Dukungan, Ratu Entok Sebut 'Dia Sombong' ke Peserta BPJS dari Keluarga Miskin

Ditanya tentang cedera Gelandang andalan nya tersebut, Pep menjawab:" Saya tidak tahu, dia merasakan sakit,"

Manchester City harus dipaksa menyerah oleh Chelsea, Gol satu-satunya yang dicetak Hakim Ziyech pada menit ke 55 tak mampu dibalas oleh City.

Dengan cederanya De Bruyne membuat gelandang asal Belgia tersebut diragukan tampil di Final Carabao Cup melawan Tottenham Hotspurs Minggu, 25 April 2021 dan laga krusial semi final Liga Champions leg pertama melawan Paris Saint Germain 29 April mendatang.

Baca Juga: Seolah Dukung Penganiayaan Perawat di RS Siloam, Ratu Entok: Wajar! Bapak Sangat Sayang Anaknya

Ini tentu menjadi kehilangan bagi Manchester City yang ingin melaju ke Final Champions League.

De Bruyne telah mencetak 8 gol dan menyumbangkan 15 assist di semua ajang.

Gelandang yang berusia 29 tahun itu menjadi pemain penting bagi Timnas Belgia yang akan berlaga di Piala Eropa
11 Juni Mendatang.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler