Netizen Malaysia Mendadak Ramai Dukung Ginting di Semifinal Olimpiade Tokyo: Mohon Bantai Chen Long

1 Agustus 2021, 08:00 WIB
Kini netizen Malaysia ramai mendukung Ginting di semifinal Olimpiade Tokyo 2020, meminta bantai Chen Long. /ANTARA/Sigid Kurniawan

PR PANGANDARAN - Dukungan tak terduga datang dari Malaysia untuk pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting di Olimpiade Tokyo 2020.

Lebih lanjut, netizen dari negeri Jiran Malaysia ramai-ramai memberi dukungan seraya berharap agar Ginting bisa memenangkan pertandingan semifinal Olimpiade Tokyo 2020 ini.

Bahkan, netizen Malaysia meminta Ginting untuk 'membantai' Chen Long, wakil dari negeri China di Olimpiade Tokyo 2020

Netizen Malaysia memiliki alasan tersendiri mengapa mereka mendukung agar Ginting menang melawan juara bertahan Olimpiade ini.

Baca Juga: Atta Halilintar Jengkel dengan Perangai Aurel Hermansyah: Capek, Urat Leher Hampir Putus Nih!

Chen Long sendiri kini dikenal sebagai penghapus harapan Malaysia untuk mendapat medali emas di sektor tunggal putra.

Hal ini bahkan tak terjadi sekali, Chen Long menggugurkan dua wakil Malaysia di Olimpiade berbeda.

Pada Olimpiade Rio, Chen Long menang atas pemain andalan Malaysia Lee Chong Wei dengan straigt game, 21-18, 21-18 di partai puncak.

Saat itu, rakyat Malaysia berharap agar Lee Chong Wei yang juga legenda bulutangkis ini bisa membawa medali emas pertama bagi negaranya.

Baca Juga: Kode Redeem PUBG Mobile Hari ini Minggu, 1 Agustus 2021, Dapatkan Skin M416 Gratis!

Sayangnya hal itu pupus usai Lee Chong Wei dijegal oleh pemain wakil China di tiga Olimpiade berbeda (2008, 2012 dikalahkan Lin Dan).

Di Olimpiade Tokyo 2020 ini, netizen Malaysia kembali harus memupuskan peluang medali emas dari sektor tunggal putra usai wakil Malaysia Lee Zii Jia kalah dari sang juara bertahan.

Lee Zii Jia harus mengakui kebolehan dari Chen Long yang sudah senior dalam bidang bulutangkis.

Ia kalah usai itu bermain rubber game, dengan skor meskipun akhirnya takluk 21-8, 19-21, dan 5-21.

Baca Juga: Video Beredar, Nyai Ratu Kidul Justru Sebut Zara dan Okin Senang dan Semakin Tenar, Kenapa?

Pada Sabtu, 31 Juli 2021 seorang warganet menulis cuitan di Twitter mengenai dukungannya terhadap Ginting.

Cuitan itu pun viral dan dikomentari oleh netizen dari dua negara, yakni Malaysia dan Indonesia.

Akun @AdDien90 menulis dukungannya dengan meminta agar Ginting membalas sakit hati warga Malaysia.

Selain itu, ia pun mengomentari bagaimana pasangan ganda putra mereka berhasil memenangkan perunggu usai mengalahkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di perhelatan ini.

Baca Juga: Lesti Kejora Akui Membiayai Sendiri Megahnya Prosesi Lamaran dengan Rizky Billar

"Kita menang lawan The Daddies Indonesia Flag of Indonesia. Tapi esok kita wira Indonesia, Ginting akan melawan Chen Long dari China, sang pemusnah harapan Malaysia. Sokong Indonesia esok! Buat Indonesia, mohon bantai Chen Long!," tulisnya sebagaimana PikiranRakyat-Pangandaran.com kutip pada Minggu, 1 Agustus 2021.

Cuitan ini pun telah diretweet sebanyak 3 ribu kali dan di-like lebih dari 7 ribu kali.

Dalam unggahan ini, banyak netizen Indonesia yang mengucapkan terima kasih atas dukungan warga Malaysia pada Ginting.

Selain itu, netizen Indoneaia pun mengucapkan selamat atas kemenangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik di pertarungan medali perunggu.

Baca Juga: Nasib Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Hari Ini 1 Agustus 2021: Walaupun Pekerjaan Tidak Lancar, Tapi...

Netizen Malaysia lain pun menulis dukungan (sokongan) untuk Indonesia di putaran semifinal Olimpiade Tokyo 2020 ini.

Mereka berharap agar Ginting bisa melaju ke partai final untuk membalas "dendam' mereka tang juga sebagai bentuk dukungan untuk saudara serumpun.

@NamiaEman menagatakan, "Susah nak kalahkan Chen Long. Chen Long pakar taktik. Tapi apa pon goodluck untuk wakil jiran kita".

@nisyz_ menagatakan, "Malaysia akan sokong Indonesia".

Baca Juga: Wajib Diwaspadai Ginting, Chen Long Sang Juara Bertahan Ternyata Punya Ambisi Samai Lin Dan di Olimpiade Tokyo

@aqilah255 mengatakan, "Tolong Indonesia menang... Kami, rakyat Malaysia memang nak balas dendam dengan Chen Long tu...I hope you will win, Indonesia".

anaRizki13, mengatakan, "Anthony Ginting ada rekod yg baik lawan Chen Long, 8 kali Ginting menang 4 kali Chen Long.. tiada yang mustahil.. Good Luck Indonesia".

@FazweenZhafyrah mengatakan, "Goodluck ginting !!! Tadi tengok dia berlawan pun, bukan main syok. Cant wait for tomorrow match. Inshaallah, ginting akan menang. Goodluck from malaysia".***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler