Jadwal Pertandingan Piala AFC, Bali United vs Kaya FC, Inilah Tekad Besar Coach Teco dalam Meraih Kemenangan

29 Juni 2022, 12:00 WIB
Jadwal Pertandingan Piala AFC, Bali United vs Kaya FC, Inilah Tekad Besar Coach Teco dalam Meraih Kemenangan /Twitter/BaliUtd

PANGANDARAN TALK - Bali United memiliki peluang yang sangat tipis untuk memastikan diri lolos ke fase grup Piala AFC 2022.

Pasalnya, tim pelatih Stefano Cugurra tersebut usai mengalami kekalaham pada laga kedua grup G menghadapi Visakha FC, 27 Juni, kemarin.

Serdadu Tridatu harus kandas dalam upaya menjaga tren positifnya setelah meraih kemenangan di laga pertama melawan Kedah Darul Aman FC.

Atas Visakha FC, Bali United harus rela menerima kekalahan telak dengan skor akhir 5-2.

Baca Juga: Marc Klok Ungkap Makna Dibalik Nomor Punggungnya yang Baru

Produktifitas serta permainan organisasi Ilija Spasojevic dkk dinilai tidak berjalan maksimal.

Kini, Bali United harus terhenti di peringkat kedua dengan torehan tiga poin.

Sedangkan Visakha FC melesat ke puncak klasemen sementara dengan koleksi enam angka.

Hasil tersebut, membuat peluang Bali United dalam menembus babak semifinal Piala AFC kian sulit.

Pasalnya, hanya satu runner up yang akan dipilih dan melaju dari fase grup.

Baca Juga: Persib Bandung Tumbangkan PSS Sleman Hingga Lolos Ke Final Turnamen Pramusim: Kilas Balik

Anak asuh Coach Teco harus memenangkan pertandingan pada laga terakhir grup G melawan Kaya FC.

Dijadwalkan, Bali United akan bersua Kaya FC pada besok 30 Juni 2022, pukul 16.00.

Namun, kemenangan Bali United tak begitu saja melenggangkan Serdadu Tridatu untuk lolos kebabak selanjutnya.

Karena, mereka masih bergantung dengan hasil laga di grup H dan grup I.

Yakni, antara Kuala Lumpur FC melawan Tampines Rovers dan Viettel FC menghadapi Hougang.

Kuala Lumpur FC yang tergabung di grup H harus menahan imbang Tampines Rovers, sedangkan Viettel FC wajib menang besar atas Hougang di grup I untuk memastikan langkah Bali United lolos ke semifinal ASEAN.

Baca Juga: The Jakmania Lontarkan Komentar Pedas di Akun Instagram Persib Bandung: Nyindir?

Melihat skenario yang cukup sulit tersebut, pelatih Bali United Stefano Cugurra tetap memiliki tekad besar dan optimis.

Karena baginya, semua hal mungkin terjadi di dunia kulit bulat.

Pelatih asal Brasil tersebut juga telah menyiapkan langkah agar Serdadu Tridatu lebih siap bertempur melawan Kaya FC.

“Tentu saja itu sangat sulit. Ketika kalah dengan banyak gol tentu saja itu sangat berat. Namun, dalam sepak bola semuanya bisa terjadi," kata Teco, dikutip Pangandaran Talk dari laman resmi klub Bali United.

Baca Juga: Saksikan Mega Film Asia: Mr. Vampire 2 dan Mega Series Panggilan Cek Jadwal Indosiar Rabu 29 Juni 2022

"Jadi tentu saja kami tidak menginginkan untuk mendapat kekalahan seperti hari ini (kemarin). Saya pikir kekalahan, seri, ataupun kemenangan dalam sepak bola itu sangatlah normal," sambungnya.

"Namun, jika kalah dengan banyak gol tentu saja berdampak buruk untuk moral tim. Masalahnya sekarang adalah waktu kompetisi yang mepet, dalam seminggu kami bermain tiga pertandingan," ujarnya.

"Saya tentu harus melihat pemain yang lebih fit untuk bermain lagi. Jika mereka memiliki kualitas tetapi tidak bugar, maka mereka tidak bisa bermain baik,” jelas Coach Teco.

Semangat membangun serta optimisme para pemain akan diberikan oleh Coach Teco guna bekerja keras pada laga terakhir.

“Jadi, apapun bisa terjadi dan kami harus tetap semangat sehingga mampu bermain baik di laga terakhir. Lihat apa yang akan terjadi di pertandingan ke depan. Kami akan bekerja keras dan bermain baik untuk lolos, serta menghibur suporter,” ujar Coach Teco.

Baca Juga: Ini Kesan Pertama Ricky Kambuaya di Persib Saat Mengikuti Latihan Perdana Jelang Perempat Final Piala Presiden

Skuad Bali United tentu harus memanfaatkan waktu jeda selama dua hari untuk mengetahui kondisi tim agar kembali siap dan prima jelang laga melawan Kaya FC (30/6).***

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Bali United

Tags

Terkini

Terpopuler