WOW! Shin Tae Yong Puji Luis Milla, Apa yang Terjadi?

25 September 2022, 07:50 WIB
WOW! Shin Tae Yong Puji Luis Milla, Apa yang Terjadi? /

PANGANDARAN TALK - Lakoni FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), timnas Indonesia berhasil hajar Curacao dengan skor akhir 3-2.

Racikan strategi Shin Tae Yong dinilai berhasil sehingga Timnas Indonesia bermain sangat garang di laga tadi malam.

Karena kemenangan tersebut bukan hanya Shin Tae Yong, Luis Milla sebagai pelatih baru Persib pun ikut mendapat pujian dari warganet.

Luis Milla yang mengirimkan tiga pemain Persib ke timnas indonesia diantaranya Marc Klok, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya ikut hadir distadion untuk menyaksikan laga tersebut.

Luis Milla beserta jajaran pelatih Persib dan Umuh Muchtar terlihat duduk di tribun penonton.

Baca Juga: MEMBANGGAKAN! Menang Lawan Curacao, Shin Tae Yong Poles Timnas Indonesia Menjadi Garuda Perkasa

Kehadiran pelatih Persib di stadion GBLA tersebut untuk menyaksikan secara langsung ketiga anak asuhnya membela timnas Indonesia.

Perhatian pelatih asal Spanyol tersebut, sedikitnya menambah motivasi pada pemain Persib yang malam tadi mengemban tugas membela Indonesia.

Benar saja, Marc Klok menjadi pemain pertama yang berhasil menjebol lini pertahanan Curacao sehingga skor menjadi imbang 1-1.

Selain itu assist dari Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya memberikan peluang pada lini serang timnas Garuda untuk menambah gol.

Bukan hanya dari warganet, Shin Tae Yong pun memuji kehadiran pelatih Persib ke stadion GBLA tersebut.

Baca Juga: PECAH! Pemain Persib Ini Berikan Gol Pembuka Skuad Garuda, Indonesia vs Curacao di FIFA Match Day 2022

Shin Tae Yong menyebut Luis Milla sebagai pelatih yang gentle seperti dilansir dari akun instagram @garuda.selamanya.

"Jujur saya tidak tahu tentang pelatih Luis Milla. Begitu saya melatih timnas Indonesia memang banyak sekali cerita-cerita tentang Luis Milla" tutur Shin Tae Yong.

"Tapi saya pribadi melihat Luis Milla sebagai pribadi yang gentle dan baik" sambungnya.

Seperti yang kita ketahui, Luis Milla merupakan mantan pelatih timnas indonesia periode 2017-2018.

Melihat kedua pelatih timnas Indonesia ini berinteraksi memperlihatkan adanya ikatan positif pada keduanya.***

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler