Semifinal Liga Champions 2021: Siapa yang Akan Lolos Menuju Istanbul?

- 15 April 2021, 06:54 WIB
Final Four Liga Champions 2021: Siapa yang Akan Lolos Menuju Istanbul?
Final Four Liga Champions 2021: Siapa yang Akan Lolos Menuju Istanbul? /twitter.com/ChampionsLeague/ChampionsLeague

PR PANGANDARAN - Sebanyak 4 tim dipastikan lolos ke semifinal Liga Champions 2021 setelah memenangkan pertandingan di babak perempat final.

Perempat final Liga Champions 2021 telah meloloskan 4 klub untuk bertemu di semifinal, yaitu Real Madrid, Chelsea, PSG, dan Manchester City.

Dalam perempat final Liga Champions kali ini, ada 2 wakil dari Inggris dan masing-masing satu dari Perancis dan Spanyol yang memperebutkan tiket menuju Istanbul.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, Gemini Kamis, 15 April 2021: Setelah Bermalas-malasan, Taurus Ayo Bangkit!

Musim ini PSG membalaskan dendam final UCL 2020 atas Bayern Munchen, dimana mereka bertemu di perempat final kali ini. Le Parisiens berhasil singkirkan Munchen untuk melaju ke semi final.

Sementara skuad asuhan Thomas Tuchel Chelsea, Tundukkan wakil Portugal FC Porto dengan agregat 2-1.

Manchester City yang bertemu Dortmund, sukses kalahkan Erling Haaland cs dan menjadi semi final pertama mereka di ajang Eropa.

Baca Juga: Ragu Menyapa Duluan, Raisa Merasa Cemas saat Dihampiri Penggemar: Refleks Pengen Lari, Jongkok

The Reds yang menjamu Real Madrid, tak sanggup hentikan dominasi Los Blancos. Real Madrid menjadi satu-satunya wakil Spanyol yang
masih bertahan di Liga Champions.

Kini hanya dua pertandingan lagi hingga sampai menuju Istanbul di laga final nanti.

Jadwal Semi Final UCL 2021

Pertandingan leg pertama akan digelar pada 28/29 April mendatang, Real madrid dan PSG menjadi tuan rumah pada leg pertama. Leg kedua akan dilaksanakan pada minggu berikutnya.

Baca Juga: Ragu Menyapa Duluan, Raisa Merasa Cemas saat Dihampiri Penggemar: Refleks Pengen Lari, Jongkok

Berikut jadwal lengkap Semi Final UCL 2021

Real Madrid vs Chelsea: Selasa 27 April atau Rabu 28 April;

Chelsea vs Real Madrid: Selasa 4 Mei atau Rabu 5 Mei;

PSG vs Manchester City: Selasa 27 April atau Rabu 28 April;

Manchester City vs PSG: Selasa 4 Mei atau Rabu 5 Mei.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Marca


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x