Klub 'Big Six' Liga Inggris Ikut European Super League, Klopp Menolak hingga Ole Diam Saja

- 19 April 2021, 22:20 WIB
Klub 'Big Six' Liga Inggris Ikut European Super League, Klopp Menolak hingga Ole Diam Saja
Klub 'Big Six' Liga Inggris Ikut European Super League, Klopp Menolak hingga Ole Diam Saja /Twitter @jae_suu./

PR PANGANDARAN – Klub 'Big Six' (Liverpool, Manchester City, Manchester United (MU), Arsenal, Tottenham Hotspur dan Chelsea) di Liga Inggris merupakan salah satu dari 12 klub yang setuju atas terbentuknya European Super League (ESL).

Hal tersebut membuat sejumlah pelatih klub 'Big Six' yang terlibat dalam European Super League, angkat bicara terhadap rencana yang telah diperdebatkan selama beberapa tahun tersebut.

Pada rencananya, European Super League akan memulai musim pertamanya pada Agustus 2021. Kompetisi tersebut dibentuk untuk menyaingi Liga Champions, dengan didukung oleh raksasa perbankan Amerika, JP Morgan.

Baca Juga: Rayakan 10 Tahun Anniversary, Ini Lirik Lagu Apink - Thank You dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Nantinya, sebanyak 20 klub diharapkan bergabung ke European Super League sebelum musim perdana, dengan 15 "klub pendiri" dan dijamin tempat di liga tanpa ancaman degradasi.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Sky News, Manajer Liverpool menegaskan akan penentangannya terhadap rencana ESL 2019.

"Saya berharap Liga Super ini tidak akan pernah terjadi.,dengan adanya Liga Champions sekarang berjalan, sepak bola memiliki produk yang hebat, bahkan dengan Liga Europa,” jelasnya.

Baca Juga: Lirik Lagu NU'EST - Inside Out dengan Romanization dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Jurgen Klopp menjelaskan, bahwa ia menganggap Liga Champions sekarang adalah ESL baginya, karena tidak membosankan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Sky News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x