Tim Senam Wanita Jerman Pilih Kostum Senam Tertutup di Olimpiade Tokyo 2020

- 26 Juli 2021, 10:45 WIB
Pesenam Jerman Sarah Voss beraksi di babak kualifikasi kategori lantai Olimpiade Tokyo di Ariake Gymnastics Centre, Tokyo, Jepang, Minggu 25 Juli 2021.
Pesenam Jerman Sarah Voss beraksi di babak kualifikasi kategori lantai Olimpiade Tokyo di Ariake Gymnastics Centre, Tokyo, Jepang, Minggu 25 Juli 2021. /ANTARA/REUTERS/Dylan Martinez

Ia melanjutkan bahwa ingin setiap wanita dapat mengenakan apa pun yang diinginkannya apakah itu leotard panjang atau pun pendek.

"Kami ingin memastikan semua orang merasa nyaman dan kami menunjukkan kepada semua orang bahwa mereka dapat mengenakan apa pun yang mereka inginkan dan terlihat luar biasa, merasa luar biasa, apakah itu dalam triko panjang atau pendek," lanjut Voss.

Baca Juga: Kakak Kandung Luna Maya, Tipi Jabrik Curi Perhatian Netizen Saat Tampil di Olimpiade Tokyo 2020

Voss mengatakan bahwa tim yang mengenakan setelan tertutup di kejuaraan Eropa pada bulan April lalu, adalah sebuah langkah yang bertujuan untuk melawan seksualisasi dalam olahraga dan sangat ingin tren ini berlanjut.

"Kami ingin menjadi panutan dalam hal apapun, untuk membuat semua orang memiliki keberanian untuk mengikuti kami," kata Voss.

Keputusan tim Jerman untuk mengenakan pakaian unitard membuat mereka mendapat pujian dari sesama pesaing di Olimpiade Tokyo 2020, seperti yang dikatakan pesenam Norwegia Julie Erichsen.

Baca Juga: Ricco Nangis Sambil Ungkap Perilaku Ibunda Amanda Manopo Sebelum Meninggal: Gua Udah Feeling...

"Saya pikir sangat keren bahwa mereka memiliki nyali untuk berdiri di arena yang begitu besar dan menunjukkan kepada gadis-gadis dari seluruh dunia bahwa Anda dapat mengenakan apa pun yang Anda inginkan," kata Julie Erichsen.

Sebelumnya, dalam beberapa tahun terakhir olahraga senam ini telah diguncang oleh kasus pelecehan seksual dan fisik. Sehingga mendorong pengenalan protokol keselamatan baru untuk melindungi atlet.

Bagi atlet senam wanita, pakaian kompetisi standar yakni triko/letotard merupakan pakaian lengan panjang, setengah panjang dan tanpa lengan juga diperbolehkan.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x