Jelang Liga Inggris, Kampanye Anti Rasisme Tetap Berlanjut

- 4 Agustus 2021, 15:00 WIB
Ilustrasi kampanye anti rasisme. Kampanye anti rasisme di Liga Inggris akan berlanjut, begini kata Kepala Eksekutif Liga Inggris, Richard Masters.
Ilustrasi kampanye anti rasisme. Kampanye anti rasisme di Liga Inggris akan berlanjut, begini kata Kepala Eksekutif Liga Inggris, Richard Masters. /TOBY MELVILLE/REUTERS

PR PANGANDARAN – Kampanye anti rasisme di Liga Inggris tampaknya akan tetap berlanjut.

Kampanye anti rasisme itu dilakukan dalam bentuk berlutut menjelang laga di Liga Inggris.

Aksi berlutut menjelang laga di Liga Inggris itu dilakukan oleh para pemain dari 20 klub Liga Inggris.

Baca Juga: Media Asing Soroti Bonus Fantastis untuk Greysia Polii/Apriyani Rahayu: Indonesia adalah Penggila Badminton!

Liga Inggris dikabarkan mendukung penuh keputusan melanjutkan kampanye anti rasisme tersebut.

Kabarnya para pemain dan ofisial pertandingan akan tetap mengenakan emblem “tidak ada ruang untuk rasisme” di jersey yang dikenakan.

Menurut Kepala Eksekutif Liga Inggris, Richard Masters, kolaborasi akan tetap dilakukan demi menghapus ketidaksetaraan.

Baca Juga: Indosiar Disebut Tayangkan Voli Pantai Putri Olimpiade Tokyo 2020, Ibu Ini Mengadu ke KPI

Kolaborasi itu bisa dilakukan pemain, klub, dan mitra sepak bola demi menghadirkan perubahan nyata.

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x