Profil Lifter Nurul Akmal, Cetak Sejarah sebagai Atlet Olimpiade Putri Pertama dari Aceh

- 5 Agustus 2021, 19:30 WIB
Lifter Indonesia, Nurul Akmal profil lengkap atlet Olimpiade putri pertama dari Aceh.
Lifter Indonesia, Nurul Akmal profil lengkap atlet Olimpiade putri pertama dari Aceh. /Instagram.com/@ nurulakmal_12

Nurul Akmal sendiri merupakan seorang atlet yang berhasil mencetak sejarah bagi Aceh.

Ia merupakan atlet putri Aceh pertama yang bertanding ke pesta olahraga terbesar Olimpiade Tokyo ini

Baca Juga: Bunga Zainal Ratu FTV Akui Tetap Kerja Meski Sudah Ada Suami: Lagi Pandemi, Butuh Duit

Ia pun merupakan atlet pertama Aceh yang bertanding ke sana sejak Alkindi, atlet yang bertanding di Olimpiade Seoul 1988.

Pencapaian Amel ini luar biasa mengingat tak ada perwakilan Aceh di olimpiade dalam rentang 33 tahun ini.

Atlet tang berusia 28 tahun ini itu turun di kelas 87+ kilogram putri ini berhasil mengangkat total beban seberat 256 kg.

Baca Juga: Kronologi Viralnya Video Nurul Akmal Diteriaki 'Yang Paling Kurus' yang Buat Netizen Geram

Ia menduduki peringkat kelima usai mengangkat 115 kg di angkatan snatch dan 141 kg di angkatan clean & jerk.

Nurul Akmal bersaing menghadapi lifter-lifter kelas dunia asal Australia, China, Austria, Belgia, Cuba, Inggris Raya, Korea Selatan, dan Amerika Serikat, dan lifter transgender asal Selandia Baru Laurel Hubbard.

Sejak tahun 2018, ia sudah mengikuti berbagai turnamen untuk mendongkrak poinnya menuju Olimpiade Tokyo.

Halaman:

Editor: Imas Solihah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x