Ginting Hadapi Juara Olimpiade Tokyo di Sudirman Cup 2021, Ini Kata Rionny Soal Persiapan Skuad Indonesia

- 26 Agustus 2021, 08:45 WIB
Head to head Anthony Ginting vs Viktor Axelsen
Head to head Anthony Ginting vs Viktor Axelsen /Tangkap layar Instagram/@sinisukanthony

PR PANGANDARAN - Tim badminton Indonesia bersiap mengahadapi negara Denmark di fase grup perebutan Sudirman Cup 2021.

Anthony Sinisuka Ginting selaku tunggal putra uatama Indonesia kemungkinan menghadapi Victor Axelsen, yang baru saja menjuarai Olimpiade Tokyo 2020.

Ginting sepertinya akan diturunkan melawan Victor Axelsen, mengingat rangkingnya berada paling tinggi dari tunggal putra lainnya.

Baca Juga: Kenal dengan Manager Malaysia yang Sogok Taufik Hidayat, Lee Chong Wei: Kita Semua Harus Move On

Di samping itu, Denmark pun memiliki skuad yang dinilai cukup solid untuk menjadi batu ganjalan awal Indonesia.

Selain Viktor Axelsen, terdapat pemain hebat seperti Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di sektor ganda putra dan hingga Mathias Christiansen/Alexandra Boje dganda campuran.

Di sisi lain, Indonesia diprediksi akan menurunkan pemain andalan seperti Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernald] Gideon (Minions) dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di sektor ganda putra dan ganda campuran.

Baca Juga: Klaim Kode Redeem FF 'Free Fire' Resmi dari Garena 26 Agustus 2021: Dapatkan Segera Persia Prowess!

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Antara News, Hasil drawing Sudirman Cup 2021 ini negara Indonesia dipastikan bertemu tim Denmark yang sama-sama berada di Grup C.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x