Disebut Terkuat di Asia Tenggara, Pelatih Timnas Indonesia Yakin ada Cara Kalahkan Thailand

- 28 Desember 2021, 14:36 WIB
Timnas Thailand , Pelatih Timnas Indonesia Yakin Ada Cara Kalahkan Thailand di Final AFF 2020
Timnas Thailand , Pelatih Timnas Indonesia Yakin Ada Cara Kalahkan Thailand di Final AFF 2020 /instagram/manopolking

PANGANDARAN TALK - Tim nasional (Timnas) Indonesia akan menghadapi Thailand dalam laga final Piala AFF 2020.

Persiapan terus dilakukan Timnas Indonesia menyambut laga final itu.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong mengakui kekuatan Timnas Thailand. Menurut Shin Tae Yong, Thailand adalah salah satu tim terkuat di Asia Tenggara.

Namun Shin Tae Yong meyakini bahwa ada cara dalam menaklukan Thailand di laga final nanti.

Baca Juga: Berhasil Tepis Penalti Singapura, Kiper Timnas Indonesia Nadeo : Bisa Dikatakan itu Sebuah Keberuntungan

"Kita tahu Thailand dan Vietnam menjadi tim terkuat Asia Tenggara saat ini. Thailand di atas kita sebenernya, tetapi pasti ada cara bagaimana mengalahkannya," ujar Shin Tae-yong seusai latihan di lapangan Geylang, Singapura dilansir PangandaranTalk.com dari laman resmi PSSI, Selasa 28 Desember 2021.

Timnas Indonesia melaju ke final Piala AFF 2020 usai menyingkirkan Singapura dengan agregat 5-3.

Timnas Indonesia selanjutnya akan menantang Thailand, yang lolos usai mendepak Vietnam dengan agregat 2-0.

Baca Juga: Pengamat Sepakbola Ajak Seluruh Masyarakat untuk Rapatkan Barisan Mengawal Perjuangan Timnas Indonesia

Halaman:

Editor: Elang Ratna Sari

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x