Update Lima Besar Klasemen Sementara BRI Liga 1, Bali United dan Persib Berebut Tahta Juara

- 3 Maret 2022, 13:15 WIB
Lima tim yang bertengger di papan atas klasemen Liga 1 saling bersaing ketat memperebutkan gelar juara musim ini
Lima tim yang bertengger di papan atas klasemen Liga 1 saling bersaing ketat memperebutkan gelar juara musim ini /ligaindonesiabaru

PANGANDARAN TALK - Kini, persaingan di papan atas klasemen BRI Liga 1 2021/2022 semakin sengit.

Semua tim ingin memperebutkan gelar juara Liga 1 musim ini.

Saat ini, Bali United masih bertengger di posisi puncak klasemen Liga 1 Indonesia dengan raihan sebanyak 60 poin.

Bali United sudah bertanding sebanyak 28 pertandingan, 18 kali menang, 6 kali seri dan 4 kali kalah.

Sementara, posisi kedua ialah Persib Bandung yang mengoleksi 57 poin setelah meraih kemenangan atas Persija Jakarta dengan skor akhir 0-2.

Persib sudah melakoni sebanyak 28 laga, 17 kali menang, 6 kali seri dan 5 kali kalah.

Baca Juga: Trending Youtube, Lirik Lagu Sia Sia Ku Berjuang Zinidin Zidan Feat Tri Suaka, Sia-sia Ku Berjuang Merantau

Kemudian, posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 dihuni oleh Arema FC dengan raihan poin sebanyak 55.

Arema sudah bertanding sebanyak 28 kali, meraih kemenangan 15 kali, 10 kali seri dan 3 kali kalah.

Peringkat ke empat di isi oleh Bhayangkara FC yang telah melakoni sebanyak 28 laga.

Bhayangkara FC mengoleksi sebanyak 55 poin sama dengan Arema FC dengan raihan kemenangan 16 kali, 7 kali seri dan 5 kali menelan kekalahan.

Posisi kelima klasemen Liga 1 dihuni oleh Persebaya Surabaya dengan poin 54 dari 28 pertandingan.

Persebaya berhasil meraih kemenangan sebanyak 16 kali, seri 6 kali dan menderita kekalahan 6 kali.

Baca Juga: Kopi Garut Tembus Pasar Ekspor ke Belanda, Ridwan Kamil: Taklukkan Dunia dengan Kopi

Hingga saat ini, penghuni lima besar klasemen sementara Liga 1 2021 masih bersaing untuk merangsek ke papan atas klasemen demi mewujudkan gelar juara musim ini.

Dilansir PangandaranTalk.com dari laman resmi Ligaindonesiabaru.com pada 3 Maret 2022.

Klasemen selengkapnya

 Demikian klasemen BRI Liga 1.***

Editor: Siti Elkanauly Pratiwi

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah