Dihantui Degradasi, Persikabo 1973 Bakal Ngotot Saat Hadapi Persija Jakarta Hari Ini di Bali

- 13 Maret 2022, 15:04 WIB
Dihantui Degradasi, Persikabo 1973 Bakal Ngotot Saat Hadapi Persija Jakarta Hari Ini di Bali
Dihantui Degradasi, Persikabo 1973 Bakal Ngotot Saat Hadapi Persija Jakarta Hari Ini di Bali /Armin Abdul Jabbar/Pikiran Rakyat

PANNGANDARAN TALK - Seperti halnya bagi tim lain, degradasi merupakan momok paling menakutkan bagi Persikabo 1973 pada BRI Liga 1 2021/2022 ini.

Sedangkan dalam menghadapi Persija Jakarta malam ini, Minggu 4 Maret 2022 pukul 20.45 WIB di Stadion Kompyang Sujana Bali, empat skuad Persikabo 1973 terpaksa harus absen di lapangan karena akumulasi kartu.

Dari keempat pemain Persikabo 1973 itu bahkan tiga pemain di antaranya merupakan pengisi lini depan.

Ketiga pemain pengisi lini depan Persikabo 1973 tersebut adalah Dimas Drajad, Aleksander Rakic, dan Ciro Alves.

Sementara satu pemain lain yang dipastikan absen adalah Birrul Walidain, pengisi lini belakang.

Baca Juga: Laga Persija vs Persikabo Hari Ini, 4 Pemain Persikabo 1973 Absen. Siapakah Berpeluang Menang?

Meski begitu, Pelatih Persikabo 1973 Liestiadi menegaskan bahwa anak asuhnya sudah siap tempur menghadapi Persija Jakarta di lapangan.

Pelatih Liestiadi mengakui bahwa dirinya harus memutar otak guna menemukan formula yang tepat untuk mengisi pos di lini depan agar tidak menelan kekalahan saat menghadapi Persija Jakarta.

"Kondisi anak-anak tidak ada masalah, kita semua sudah siap tempur. Tapi kami ada sedikit kendala, yaitu kekurangan pemain terutama penyerang. Ada empat pemain yang kena akumulasi, Rakic, Ciro dan Dimas absen. Untuk pemain belakang ada Birrul," ujar Liestiadi, dikutip PangandaranTalk.com dari laman Liga Indonesia, Minggu (13/3/2021).

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Liga Indonesia


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x