Bilqis Tumbangkan Pebulutangkis Nomor 1 Dunia Akane Yamaguchi 2 Set Langsung. Ini yang Terjadi Seusai Tanding

- 11 Mei 2022, 14:01 WIB
Bilqis Prasista, Pebulutangkis Indonesia peringkat 333 dunia dengan mudah menumbangkan Akane Yamaguchi pebulutangkis peringkat 1 dunia asal Jepang di ajang Uber Cup 2022, Bangkok Thailand. Akane takluk 2 set langsung hanya dalam waktu 35 menit.
Bilqis Prasista, Pebulutangkis Indonesia peringkat 333 dunia dengan mudah menumbangkan Akane Yamaguchi pebulutangkis peringkat 1 dunia asal Jepang di ajang Uber Cup 2022, Bangkok Thailand. Akane takluk 2 set langsung hanya dalam waktu 35 menit. /

PANGANDARAN TALK - Sungguh benar-benar kejutan apa yang terjadi di ajang Uber Cup 2022 hari ini, Rabu (11/5/2022), di Bangkok, Thailand.

Pebulutangkis Indonesia tunggal putri Bilqis Prasista dalam partai pertama penyisihan Grup A Piala Uber 2022 itu di luar dugaan bisa mengalahkan pebulutangkis putri peringkat satu dunia asal Jepang, Akane Yamaguchi.

Betapa tidak, Bilqis Pratista saat ini tercatat di peringkat 333 pebulutangkis level dunia, yang dengan mudah menumbangkan Akane Yamaguchi dalam 2 set langsung dengan skor 21-19; 21-19.

Bahkan Akane dibuat tidak berkutik oleh Bilqis hanya dalam waktu 35 menit. Sungguh kejadian langka di sepanjang sejarah olahraga bulutangkis selama ini.

Baca Juga: Mantan Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman Sebut Persikabo Segera Sambut 4 Pemain Asing Anyar, Siapakah Mereka?

"Tidak menyangka bisa menang, soalnya dia (Akane Yamaguchi) peringkat satu dunia. Sangat senang bisa mengalahkan Akane," kata Bilqis setelah pertandingan di Impact Arena, Bangkok, dikutip Pangandaran Talk dari Antara.

Kekalahan itu benar-benar membuat Akane seolah tidak percaya dengan apa yang terjadi di lapangan.

Di ruang wawancara yang juga dihadiri Bilqis, Akane menangis dan enggan berkomentar soal pertandingannya melawan pebulu tangkis peringkat ke-333 asal Indonesia itu.

Baca Juga: Frets Butuan Tak Sabar Ingin Merasakan Atmosphere Piala AFC 2023 Bersama Persib

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x