Bhayangkara FC Akui Kurang Persiapan Hadapi Persebaya di Piala Presiden 2022. Begini Pengakuan Coach Widodo

- 13 Juni 2022, 13:37 WIB
Jadwal Acara Indosiar Hari Ini, Senin 13 Juni 2022: Live Persebaya vs Bhayangkara FC Hingga PSIS Semarang
Jadwal Acara Indosiar Hari Ini, Senin 13 Juni 2022: Live Persebaya vs Bhayangkara FC Hingga PSIS Semarang /Tangkap layar Vidio

"Kami memang sebelumnya tidak mempersiapkan Piala Presiden, tapi di tengah jalan ada turnamen ini, dan kami mempersilakan untuk kompetisi, tapi ini bagus juga untuk kami karena bisa sebagai kompetisi pemain," ujar Widodo, dikutip dari laman resmi Persebaya Surabaya.

Sementara pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso dalam menghadapi turnamen ini mempersiapkan dua pemain trial untuk dijajal di Piala Presiden 2022.

Aji Santoso menegaskan bahwa dirinya ingin membawa kekuatan terbaik guna menghadapi turnamen pra-musim.

Alasannya, ajang ini dirasa bagus untuk menilai progres latihan selama ini, baik fisik, taktik dan mental pemain akan tertempa dengan menghadapi lawan dari Grup C.

Baca Juga: Usai Lawan Bali United. Inilah Jadwal Persib kontra Persebaya Surabaya

"Saya rasa Grup C ini bagus untuk Persebaya. Lawan tim-tim besar membuat pemain bisa lebih cepat beradaptasi dengan atmosfer pertandingan besar," ungkap pelatih berlisensi AFC A Pro tersebut.

"Kondisi fisik juga sudah mengalami peningkatan. Untuk taktik kita baru latihan strategi dua kali, tapi sudah ada progres. Kita lihat nanti di turnamen," ungkap Aji.***

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah