Alfredo Vera Jadikan Piala Presiden sebagai Persiapan di Liga 1 2022/2023

- 16 Juni 2022, 14:00 WIB
Alfredo Vera Jadikan Piala Presiden sebagai Persiapan di Liga 1 2022/2023
Alfredo Vera Jadikan Piala Presiden sebagai Persiapan di Liga 1 2022/2023 /pialapresiden.id

PANGANDARAN TALK - Perhelatan Piala Presiden 2022 merupakan turnamen pra musim sebelum Liga 1 2022/2023 berlangsung.

Turnamen ini dijadikan ajang persiapan untuk memantapkan komposisi tim nya oleh beberapa klub sepak bola Liga 1.

Hal tersebut juga diakui oleh Persita Tangerang.

Berada di posisi 12 pada Liga 1 musim lalu tentunya Pendekar Cisanade ingin terus berjuang untuk bisa mendapatkan hasil yang lebih baik.

Baca Juga: Tak Ingin Kecewakan Supporter, Persita Tangerang Siap Tampil Memukau Melawan PSS Sleman

Alfredo Vera pun selaku pelatih telah mulai meracik komposisi pemain untuk siap bertempur di liga yang akan datang.

Persita mendatangkan beberapa pemain baru seperti Ghozali Siregar, Abu Rizal Maulana, Muhammad Rifqi dan masih banyak lagi.

Dengan banyaknya pemain baru, Vera mengakui bahwa di Piala Presiden ini tidak akan menghasilkan kemenangan yang instan.

Walaupun begitu, pelatih asal Argentina tersebut menginginkan para pemain untuk tetap tampil maksimal.

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x