Dikontrak Persija 3 Musim, Krmencik Ternyata Bukan Pemain Kaleng kaleng. Dia Paling Rakus Gol di Liga 1 Ceko

- 24 Juni 2022, 08:30 WIB
Dikontrak Persija 3 Musim, Krmencik Ternyata Bukan Pemain Kaleng kaleng. Dia Paling Rakus Gol di Liga 1 Ceko
Dikontrak Persija 3 Musim, Krmencik Ternyata Bukan Pemain Kaleng kaleng. Dia Paling Rakus Gol di Liga 1 Ceko /Instagram.com/@krmelec_11

Bahkan Krmencik dan Kudela pernah bermain satu tim di Slavia Prague, di mana ia berstatus sebagai pemain pinjaman dari Club Brugge Belgia di musim 2021/2022.

Selain bermain di Liga Ceko dan Belgia (2019-2021), Krmencik yang kini berusia 29 tahun itu sempat mengorbit di Liga Yunani bersama PAOK (2020/2021).

Sepanjang kariernya, Michael Krmencik berhasil mencetak total 69 gol di level klub dan mengemas 9 gol untuk Timnas Ceko.

Michael pernah menjadi top skor saat berseragam FC Viktoria Pizen (Liga Gambrinus) dengan 16 gol di musim 2017/2018 dan kala bersama PAOK (Liga Super Yunani) pada musim 2020/2021 dengan lima gol.

Kini, Michael Krmencik siap merumput bersama Macan Kemayoran selama 3 musim ke depan.

Baca Juga: Dibabak 8 Besar Piala Presiden 2022, Persib Bandung Diperkuat 4 Pemain Timnas, Zalnando Parkir?

Krmencik menjadi pemain asing kedua Persija asal Ceko setelah Ondrej Kudela yang telah tiba di Jakarta pada Selasa (22/06/2022) sore.

Dikabarkan, Krmencik tiba di Jakarta hari ini, Kamis (23/6) sore di Bandara Internasional Soekarno Hatta.

The Jak, pasukan suporter Persija Jakarta siap menyambut gembira kedatangan striker berkepala plontos tersebut.

Persija sudah punya tabungan dua pemain Eropa yang jadi penggedor pertahanan pertahanan lawannya di Liga 1 musim depan.

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: Persija


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah