Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-16, Berikut Profil Kafiatur Rizky Sang Pencetak Gol Tunggal

- 12 Agustus 2022, 22:37 WIB
Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-16, Berikut Profil Kafiatur Rizky Sang Pencetak Gol Tunggal
Jadi Pahlawan Timnas Indonesia U-16, Berikut Profil Kafiatur Rizky Sang Pencetak Gol Tunggal /Instagram.com/@pssi

PANGANDARAN TALK - Berikut profil pemain gelandang tengah Timnas Indonesia U-16, Kafiatur Rizky.

Perjuangan Timnas Indonesia U-16 telah selesai, kado terbaik dipersembahkan skuad Garuda Muda untuk masyarakat tanah air.

Timnas Indonesia U-16 berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Vietnam di laga Final Piala AFF.

Tim besutan Bima Sakti tersebut mampu menembus batas perjuangan melalui produktifitas permainan terbaiknya.

Baca Juga: PSSI Hadirkan Orang Tua Pemain Timnas U-16 Indonesia, Mochamad Iriawan Janjikan Ini untuk Skuad Garuda Muda

Kafiatur Rizky menjadi pencetak gol tunggal Timnas Indonesia U-16 pada gelaran final kali ini.

Pada gelaran Piala AFF, Kafiatur Rizky selalu menjadi pemain andalan pelatih Bima Sakti.

Yang menarik, Kafiatur Rizky mampu menjebol gawang Vietnam pada menit akhir di babak pertama.

Hingga pertandingan selesai dibabak kedua, Timnas Indonesia U-16 mampu meraih kemenangan hingga menjadi juara Piala AFF U-16 2022.

Baca Juga: Bali United vs Arema FC : Prediksi Skor, Head to Head dan Line Up, BRI Liga 1 2022-2023

Kafiatur Rizky menjadi pahlawan bagi bangsa Indonesia, karena telah memberikan kontribusi terbaik.

Gol Kafiatur Rizky begitu indah karena kepercayaan dirinya ia mampu mengelabui beberapa pemain belakang Vietnam.

Berikut Profil Biodata Dan Agama Kafiatur Rizky:

Nama : Muhammad Kafiatur Rizky

Posisi: Gelandang Tengah

Memiliki nama lengkap Muhammad Kafiatur Rizky, kiprah sepakbolanya berawal dari Borneo FC Samarinda sejak Januari 2021 lalu.

Potensi permainan Kafiatur Rizky yang menjanjikan menjadikan Bima Sakti terpincut ia untuk memperkuat Timnas U-16.

Baca Juga: Persib Bandung vs PSIS Semarang : Prediksi Skor, H2H dan Perkiraan Susunan Pemain

Kafiatur Rizky berhasil menjadi top skor kedua dari kemenangan Indonesia saat melawan Singapura dengan raihan 9-0.

Sang gelandang tengah andalan Indonesia tersebut berada dibawah Nabil Asyura yang mencetak 3 gol saat melawan Singapura. Kafiatur hanya mencetak 2 gol kala itu.***

Editor: Dian Aisyah


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x