Dituding Tak Serius Urus Pendidikan Jabar, Ridwan Kamil Bikin Guru Kecewa Tiga Kali Berturut-turut

- 16 Juni 2020, 20:03 WIB
KETUA Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Jabar Ridwan Kamil dalam jumpa pers di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jumat 12 Juni 2020.
KETUA Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 Jabar Ridwan Kamil dalam jumpa pers di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Jumat 12 Juni 2020. /DOK HUMAS PEMPROV JABAR/

Iwan menilai Ridwan Kamil tidak serius dalam mengurus pendidikan. Hal ini berkaca pada Dinas Kesehatan yang selalu berlatar dari pendidikan dokter.

Baca Juga: Tagar 'Ga Sengaja' Trending di Twitter, Novel Baswedan Justru Minta Kedua Pelaku Dibebaskan Saja

Saat ini baik kadisdik maupun sekretaris dinas dari IPDN, sementara ada beberapa pejabat yang berkualifikasi LPTK malah ditempatkan di SKPD lain.

"Kalau pendidikan di Jawa Barat ingin bagus dan juara serahkan dong pada ahlinya. Karena kalau diserahkan kepada bukan ahlinya, tunggulah kehancurannya, begitu dalam ajaran Syariat Islam," kata Iwan dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Menurut dia, jabatan kepala dinas seharusnya menjadi jabatan karier dan melalui revisi Peraturan Pemerintahan tentang Guru, Kemendikbud berupaya untuk memperbaiki sistem perekrutan, dari mulai jabatan kepala sekolah hingga kepala dinas pendidikan.

Baca Juga: Nekat Lompat ke Danau, Anak Orang Terkaya Ketujuh di Tiongkok Berhasil Gagalkan Penculikan Sang Ayah

Kepala dinas pendidikan harus benar-benar berdasarkan kemampuan karier sebagai guru dan rencananya, kata Iwan, FAGI dan para insan pendidikan Jabar akan lakukan protes terbuka kepada Gubernur Jabar.***(Abdul Muhaemin)

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x