Atmosfer Bobotoh di Stadion Bikin Fitrul Grogi. Begini Curhatan Fitrul Usai Laga Kontra Persebaya Surabaya

19 Juni 2022, 19:09 WIB
Kiper Persib Fitrul Dwi Rustapa dalam debutnya ketika Persib Bandung vs Persebaya Surabaya, Jumat 17 Juni 2022 di Grup C Piala Presiden 2022. /

PANGANDARAN TALK - Bermain untuk Persib Bandung di Piala Presiden sukses buat penjaga gawang baru ini gugup.

Melakukan debut pertamanya di Persib Bandung, Fitrul Dwi Rustapa berhasil tampil gemilang.

Fitrul pertama kali bermain untuk skuad Pangeran Biru saat laga kedua Persib di Piala Presiden.

Saat itu, tim Maung Bandung sedang melawan tim asuhan Aji Santoso yang dikenal memproduksi pemain-pemain hebat.

Baca Juga: Usai Kalah dari Persib, Akankah Hadiah Istimewa Didapat Persebaya dari Bali United dalam Laga Pamungkas Besok?

Meski begitu, Persib berhasil menang atas skuad Bajul Ijo dan mendapatkan tiga poin.

Kemenangan tersebut dihasilkan oleh gol dari Victor Igbonefo, Nick Kuipers, dan Ciro Alves.

Selain itu, peranan penjaga gawang juga sangat penting dalam pertandingan tersebut.

Fitrul berhasil menahan serangan-serangan yang dihasilkan oleh pemain Persebaya.

Namun gawang mantan pemain Persipura Jayapura tersebut berhasil dibobol pada menit-menit awal.

Baca Juga: Victor Igbonefo Alami Patah Tulang Pipi, Beginilah Kondisinya

Rupanya hal tersebut terjadi karena kiper asal Garut tersebut merasa gugup.

Atmosfer besar dari para bobotoh membuat Fitrul gugup di sepuluh menit pertama.

“Jujur saja, melihat atmosfer stadion dengan penonton sebanyak ini sempat membuat jantung saya deg-degan di 10 menit pertama. Kami sempat tertinggal, tapi alhamdulillah bisa bangkit dan dapat kemenangan pertama di Piala Presiden,” ungkap Fitrul.

Kemenangan tersebut sukses membuat pemain bernomor punggung 1 ini senang dan mengungkapkan rasa terima kasihnya.

Baca Juga: Ciro Alves Cedera, Bagaimana Nasibnya di Persib Bandung?

“Alhamdulillah, kami bisa mendapatkan tiga poin pertama di Piala Presiden. Saya tentunya sangat senang. Terima kasih untuk semua dukungan keluarga, tim pelatih, rekan-rekan di PERSIB dan tentunya dukungan luar biasa dari bobotoh,” kata Fitrul.***

Editor: Atep Abdilah

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler