Terungkap Alasan Bos Persib Teddy Tjahjono Rekrut David Rumakiek untuk Gabung Bersama Pangeran Biru

- 17 April 2022, 13:22 WIB
Terungkap Alasan Bos Persib Teddy Tjahjono Rekrut David Rumakiek untuk Gabung Bersama Pangeran Biru
Terungkap Alasan Bos Persib Teddy Tjahjono Rekrut David Rumakiek untuk Gabung Bersama Pangeran Biru /Tangkap Layar/instagram.com/@teddy.tjahjono/

PANGANDARAN TALK - Hari ini, Persib Bandung telah mengumumkan secara resmi rekrutan anyarnya asal Papua.

Kabar rekrutan anyar tersebut yakni David Rumakiek telah berhembus dari sejak bursa transfer dimulai.

Sebelumnya, dikabarkan David Rumakiek hanya akan merapat apabila bersama adiknya yakni Ramai Rumakiek.

Baca Juga: Inilah Sosok Pengganti Ardi Idrus, Pemain Muda Berlabel Timnas Indonesia

Namun, saat ini Persib berhasil mendatangkan pemain bek kiri Timnas Indonesia tersebut seorang diri.

Secara resmi, Persib melalui akun Instagram klub memperkenalkan sosok pemain baru tersebut melalui unggahan sebuah video.

Video ucapan selamat datang itu melontarkan slogan 'sinar dari timur yang tak akan padam di Barat'.

Baca Juga: Tak Hanya Rumor Belaka, Ciro Alves Resmi Gabung Persib Bandung

Hal itu meisyaratkan bahwa posisi bek kiri Persib akan tetap sama diisi oleh pemain yang berasal dari Timur Indonesia, setelah Ardi Idrus.

Sebelumnya, David Rumakiek membela tim asal Papua, Persipura Jayapura.

Kehadiran David Rumakiek akan mengisi kekosongan slot bek kiri yang ditinggalkan oleh Ardi Idrus.

Menanggapi hal itu, bukan karena alasan Persib mendatangkan sosok pemain muda tersebut untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Baca Juga: Robert Alberts Tak Bisa Berbuat Banyak Apabila 3 Pemain Persib Ini Resmi Dilepas

Sebagaimana dilansir Pangandaran Talk dari laman resmi klub Persib bahwa pihak manajemen telah menjalin kerjasama baru dengan David Rumakiek.

"PT PERSIB Bandung Bermartabat dengan ini mengumumkan telah menjalin kerjasama dengan David Rumakiek. Bek muda asal Papua itu sepakat untuk membela Pangeran Biru dengan durasi kontrak lebih dari satu tahun," tulis keterangan resmi Official Persib, Minggu 17 April 2022.

Pemain kelahiran 18 Juli 1999 ini didatangkan memang untuk mengisi pos lini belakang.

Posisi bek kiri memang sejauh ini memerlukan pemain tambahan.

Perubahan di lini belakang ini menjadi satu di antara beberapa poin evaluasi tim pelatih dengan melihat performa tim di Liga 1 2021/2022.

Evaluasi keseluruhan akan terus dilakukan untuk meningkatkan performa di musim baru.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengatakan jika pemain potensial yang didatangkan dari Perspirura Jayapura tersebut diharapkan bisa terus berkembang dan semakin bersinar dengan Persib.

"Kontrak 1+1. Proyeksi untuk posisi bek kiri, karena tidak banyak pemain yang mempunyai kemampuan dan dominan di kaki kiri," ucap Teddy Tjahjono.***

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah