Sistem Kabel Bawah Laut Berhasil Diperbaiki, Jaringan Internet Kembali Normal?

- 6 Oktober 2021, 14:50 WIB
Ilustrasi jaringan internet yang diperbaiki pihak Telkom.
Ilustrasi jaringan internet yang diperbaiki pihak Telkom. /pixabay

PR PANGANDARAN – Beberapa waktu yang lalu jaringan internet sempat down, hingga beberapa nama provider menjadi trending dimana-mana seperti Telkomsel.

Penyebab jaringan internet menjadi down adalah karena ada gangguan kerusakan sistem kabel bawah laut.

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk mengungkapkan sistem komunikasi kabel laut atau SKKL JaSuKa (Jawa Sumatra Kalimantan) yang menggangu jaringan internet telah selesai diperbaiki.

Baca Juga: Grup Lawak Bajaj Bubar? Aden Isyaratkan Melky dan Isa Terlibat Konflik Internal

“Alhamdulillah saat ini kabel laut JaSuKa sudah kembali pulih dan melayani trafil telekomunikasi dengan normal,” kata Vice President Corporate Communication Telkom Pujo Pramono.

“Pelanggan dapat merasakan kembali pengalaman digital terbaik dari beragam layanan TelkomGroup,” ucap Pujo.

Pujo mengucapkan banyak terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu proses perbaikan kabel bawah laut tersebut.

Baca Juga: Reaksi Lesti Kejora saat Ditemukan Foto Anak Kecil Mirip Dirinya: Dedek Klarifikasi Ya

Ucapan terima kasih Pujo juga diberikan kepada para pelanggan setia yang selalu menggunakan layanan TelkomGroup sebagai salah satu perusahaan dibawah naungan BUMN.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x